Masih Jarang Dikunjungi! Pantai Grigak Gunungkidul Memiliki Pesona Kecantikan yang Sungguh Memukau

Minggu 31-12-2023,20:00 WIB
Reporter : Burhan Sugiono
Editor : Burhan Sugiono

Selain itu, terdapat juga pendopo kecil yang dapat digunakan untuk menikmati pemandangan dengan lebih nyaman.

Rasakan keasyikan ombak di Pantai Selatan sambil duduk dan menikmati angin laut yang sejuk menghembus lembut.

Tidak hanya itu, suasana di Pantai Grigak begitu damai. Hal ini disebabkan oleh keberadaan banyak tanaman yang tumbuh di sekitar pantai tersebut.

Pantai ini juga berdekatan dengan waduk atau embung yang tidak terlalu besar. Seperti namanya, Embung Grigak juga dapat dikunjungi.

Hanya berjarak 1 menit berjalan kaki dari Pantai Grigak, jadi para wisatawan dapat menikmati dua destinasi wisata sekaligus dengan satu tujuan saja.

BACA JUGA:Liburan Bingung Mau Kemana? Coba Pantai Slili, Pesona Pantai Eksotis di Ujung Selatan Gunungkidul

Pantai yang terletak di pesisir selatan Pulau Jawa ini juga memiliki berbagai fasilitas yang dapat memanjakan para pengunjung.

Selain area parkir yang luas, tersedia juga toilet yang bersih dan nyaman.

Jangan lupa untuk berfoto di spot-spot indah yang ada di sekitar pantai ini.

Kemudian bagi yang ingin beribadah, tersedia juga mushola yang dapat digunakan untuk berdoa dan beribadah dengan tenang.

Untuk menikmati liburan di pantai ini, pengunjung harus membayar tiket masuk dan juga biaya parkir.

BACA JUGA:Pantai Wohkudu, Pantai Cantik di Gunungkidul yang Cocok Untuk Liburan Akhir Tahun

Berikut inilah harga tiket masuk dan tarif parkir kendaraan untuk berlibur.

Tiket masuknya hanya Rp5.000, sedangkan untuk parkir motor hanya Rp2.000 dan mobil sebesar Rp5.000.

Wisatawan juga dapat mengunjungi pantai ini mulai dari pukul 06.00 pagi hingga 18.00 sore.

Meskipun Pantai Grigak di Gunungkidul masih belum menjadi tujuan utama para wisatawan, namun keelokannya sungguh menakjubkan.

Kategori :