MAGELANGEKSPRES—Jika Anda mencari alternatif wisata alam selain Dieng di Wonosobo, Anda mungkin akan suka dengan Padang Savana Gunung Pangonan.
Savana Pangonan ini memberikan pemandangan hamparan rumput yang luas dan indah.
Keindahan hamparan rumput yang luas menjadikan tempat ini cocok bagi Anda yang ingin melakukan sesi foto prewedding.
BACA JUGA: 5 Wisata Wonosobo yang Tak Kalah Indah Dari Dieng Plateau, Belum Banyak Yang Tau!
Padang Savana di Gunung Pangonan menjadi salah satu objek wisata alam yang cukup populer di Dieng.
Padang Savana Pangonan ini merupakan sebuah area terbuka ditengah kaldera yang ditumbuhi rerumputan.
Area tersebut memiliki ukuran yang cukup luas dan menjadi padang savana yang indah.
Untuk menuju wisata satu ini Anda bisa masuk ke wisata Padang Savana Pangonan ini melalui Desa Dieng Kulon, Banjarnegara.
Nantinya di sana terdapat loket tiket untuk masuk ke kawasan wisata Savana Pangonan ini.
Untuk tiket masuknya Anda dikenakan tarif Rp 15.000,00.
Dari loket tiket masuk, wisatawan diharuskan untuk berjalan selama kurang lebih 20 sampai 30 menit untuk menuju Savana Pangonan ini.
Selain dari loket tiket yang ada di Desa Dieng Kulon, terdapat beberapa akses jalan lain menuju Savana Pangonan ini.
Di antaranya yaitu dari pos pendakian di Desa Karangsari, Kecamatan Batur, Banjarnegara, kemudian jalur pendakian dari area Museum Kailasa.
Selanjutnya ada jalur pendakian dari arah Telaga Merdada serta jalur pendakian yang dapat dilewati melalui area Kawah Sikidang.