Bertamasya ke Goa Rong View, Wisata Alam Dekat Rawa Pening yang Sajikan Keindahan dan Uji Adrenalin

Selasa 02-01-2024,15:30 WIB
Reporter : Kisna Hesti Ningrum
Editor : Kisna Hesti Ningrum

Untuk menuju Goa Rong yang harus menuruni ribuan anak tangga ini tidak disarankan bagi anak-anak apabila tanpa pengawasan orang tua.

Lebih-lebih lagi, pada saat kembali naik ke luar goa akan membutuhkan tenaga sangat besar.

Namun, rasa lelah pengunjung akan terbayar dengan keindahan pemandangan yang terhampar sejauh mata memandang.

BACA JUGA:Wisata Air Terjun Goa Slandak Magelang Dikenal Sebagai Lokasi Swafoto Paling Favorit

Waktu Terbaik untuk Datang ke Goa Rong View

Di Goa Rong juga ada view point yang seringnya digunakan pengunjung untuk berburu foto berlatar pemandangan.

Waktu terbaik di viewpoint Goa Rong View ini adalah saat senja.

Melihat sunset di Goa Rong View memang terkenal sangat indah dan eksotis, sehingga membuat banyak pengunjung ramai memadati wisata ini saat senja tiba.

Jam Operasional dan Harga Tiket Masuk di Goa Rong View

Buat kamu yang tertarik mengunjungi wisata Goa Rong View, kamu bisa datang kapan saja.

Karena wisata ini buka setiap hari mulai pukul 07.00 WIB sampai dengan pukul 18.00 WIB.

BACA JUGA:Grand Canyonnya Gunungkidul yang Gratis Air Terjun Luweng Sampang Eksotis dengan Keunikan Lubang di Tengahnya

Pengunjung jika ke sini wajib membayar biaya masuk sebesar Rp20.000 saja.

Itulah informasi seputar wisata Goa Rong View yang wajib dicoba. Selamat berlibur! (*)

Kategori :