
MAGELANG, MAGELANGEKSPRES -- Jika sedang di Magelang dan mencari tempat wisata yang cocok, sebaiknya jangan kunjungi tempat-tempat wisata ini. Sebab, kalau memaksa mendatangi tempat ini, bisa-bisa Anda akan sangat kecewa.
Kenapa bisa? Karena daftar tempat wisata di Magelang tersebut sekarang sudah tutup. Ada yang tutup permanen ada juga yang tutup sementara.
Magelang, sebagai daerah yang dikelilingi oleh lima gunung, memang menjadi surganya para penikmat wisata.
Meskipun memiliki keindahan alam dan banyak destinasi wisata, ada beberapa tempat wisata yang terpaksa ditutup karena minimnya minat pengunjung.
Magelang memang terkenal sejak dulu memiliki banyak tempat wisata yang menarik.
Meskipun tidak memiliki pantai, hal ini justru menjadi daya tarik tersendiri bagi masyarakat untuk berkunjung ke daerah pegunungan ini.
Apalagi dengan popularitas Borobudur, menciptakan desa-desa penyangga Candi Borobudur, seperti Balkondes, serta destinasi alam pegunungan seperti Telomoyo, Sumbing, Andong, dan Bukit Menoreh.
Selain itu, terdapat beberapa tempat wisata menarik di pusat maupun di pinggiran Kota Magelang.
Beberapa tempat tersebut ramai dikunjungi, namun ada juga yang sepi pengunjung.
Bahkan, sejumlah tempat wisata yang dulunya ramai dan viral, namun sayangnya sekarang terpaksa tutup karena kurangnya minat pengunjung.
Penyebabnya bermacam-macam. Ada yang kalah bersaing dengan perkembangan teknologi dan tren, ada yang tidak mampu beradaptasi dengan kemajuan zaman.
Dilansir dari Magelang Ekspres, terdapat 5 tempat wisata di Magelang yang dulunya populer dan selalu ramai pengunjung, namun kini sudah sepi bahkan ada yang sudah lama tutup dan tidak beroperasi lagi.