Melansir dari Otomotifnet, Nissan Sakura EV mendapat catatan mengagumkan yang mampu berakselerasi dari 0 hingga 100 km/jam hanya dengan waktu 15,18 detik saja.
Jika dibandingkan dengan pesaingnya, yakni Wuling Air Ev, ternyata Nissan Sakura EV ini layak untuk disandingkan.
BACA JUGA:Harga Wuling Cloud EV dan Spesifikasi Mobil Listrik Terbaru yang Mampu Tempuh 505 Km Sekali Charge
Wuling Air EV memang dapat menempuh kecepatan sama seperti Nissan Sakura EV.
Namun, Wuling Air EV ternyata belum bisa menembus cataran akselerasi sebaik Nissan Sakura EV.
Wuling Air EV perlu waktu yang terpaut cukup banyak, yakni membutuhkan 20,9 detik dari 0 menuju 100 km/jam.
Hal itu bisa terjadi karena torsi yang dimiliki Wuling Air EV hanya sebesar 125 Nm, beda jauh dengan Nissan Sakura yang punya torsi 195 Nm.
Menyoal harga Nissan Sakura EV, kabarnya mobil listrik terbaru ini akan dipasarkan dengan harga tak jauh beda dengan Wuling Air EV yakni di kisaran Rp 250 jutaan.
Dengan munculnya Nissan Sakura EV, ini menjadi tanda perkembangan industri otomotif Indonesia menuju mobil ramah lingkungan tapi tetap memiliki performa tinggi. (*)