Perayaan HUT ke-190 Kabupaten Temanggung Diajukan, Ini Penyebabnya

Sabtu 27-07-2024,16:47 WIB
Reporter : Setyo Wuwuh
Editor : Malik Salman

TEMANGGUNG, MAGELANGEKSPRES - Lantaran berbarengan dengan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada), Pemerintah Kabupaten Temanggung akan mengelar sejumlah agenda kegiatan dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-190 Kabupaten Temanggung di bulan Juli Agustus 2024.

"Karena besok pada bulan November bangsa Indonesia akan ada kegiatan besar yaitu pelaksanaan Pilkada 2024, maka untuk perayaan HUT Temanggung akan kami agendakan pada bulan Juli dan Agustus," kata Penjabat Bupati Temanggung Hary Agung Prabowo usai launching logo HUT ke-190 Temanggung di Pendopo Pengayoman, Jumat 26 Juli 2024.

Ia mengatakan, biasanya jika tidak bersamaan dengan Pilkada, rangkaian kegiatan HUT Temanggung dilaksanakan pada bulan Oktober hingga November.

BACA JUGA:Penurunan Penduduk Miskin di Temanggung Lebih Baik dari Capaian Provinsi

Namun, karena waktunya bersamaan maka seluruh rangkaian kegiatan akan selesai sebelum memasuki tahapan Pilkada.

Menurutnya, hanya akan ada dua kegiatan yang tetap dilaksanakan pada bulan November. Pertama yakni Pergantian Songsong Djojonegoro dan Upacara Peringatan HUT Temanggung yang bersamaan dengan peringatan Hari Pahlawan.

"Karena kedua kegiatan ini sakral maka tetap akan dilaksanakan pada tanggal 10 November 2024," jelasnya.

Ia menuturkan ada beberapa kegiatan yang akan dilakukan dalam HUT Temanggung, pertama pada Sabtu (27/7) ada Nyadran Jaran Kepang yang dilakukan Dinas Pariwisata dan Dewan Kesenian Kabupaten Temanggung.

BACA JUGA:720 Siswa Baru SMK MIPHA Temanggung Tutup MPLS di Embung Bansari

"Pada Nyadran Jaran Kepang besok ada sebanyak 2.100 landang atau mayoret jaran kepang di Kabupaten Temanggung akan tampil," katanya.

Kegiatan tersebut untuk melestarikan kesenian jaran kepang di Temanggung.

Kemudian nanti ada jalan sehat, dipusatkan di Alun-alun Kabupaten Temanggung, juga ada pesta rakyat sekitar tanggal 10 Agustus 2024.

"Setelah itu pada 24 Agustus 2024 ada acara night carnival, dulu kegiatan ini pernah kita lakukan, kita coba untuk tampilkan kembali," katanya.

Peluncuran logo HUT ke-190 Kabupaten Temanggung ditandai dengan membuka tirai bertuliskan logo HUT ke-190 dan menempelkan stiker logo HUT Temanggung ke beberapa mobil dinas.

"Kalau peluncuran dilaksanakan September-Oktober 2024 berhimpitan dengan rangkaian pilkada, maka untuk mengurangi gesekan-gesekan kita tarik ke depan acara ini agar bersamaan dengan HUT ke-79 RI," katanya.

Kategori :