MAGELANG, MAGELANGEKSPRES.COM – Prestasi yang membanggakan, karena dua atlet asal Kota Magelang berhasil meraih dua medali emas, dan satu perunggu di ajang Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) Tingkat Pusat jenjang SD dan SMP.
Kedua atlet renang tersebut juga mewakili tim renang Provinsi Jawa Tengah dalam menghadapi tim-tim dari penjuru tanah air di kolam renang Gelanggang Pertamina DKI Jakarta, Sabtu, 24 Agustus 2024.
Kedua atlet tersebut yakni Bilqis Janeeta al Hakim dari SDN Magelang 7 dan Aditya Shidiq Pamungkas dari SMPN 1 Magelang.
BACA JUGA:Klangi Waterpark Boyolali: Bisa Camping Sampai Renang Didekat Air Terjun Kedung Kayang!
Bilqis Janeeta al Hakim berhasil meraih satu medali emas di nomor 50 meter Gaya Punggung dengan catatan waktu 00.35.21 dan satu medali perunggu di 50 meter Gaya Kupu-kupu dengan catatan waktu 00.31.81.
Sedangkan Aditya Shidiq Pamungkas meraih satu medali emas di 50 meter Gaya Kupu-kupu dengan catatan waktu 00.27.93.
Ketua Umum Federasi Akuatik Indonesia Kota Magelang, HIR Jatmiko memberikan apresisasi yang tinggi atas raihan prestasi dua pelajar Kota Magelang tersebut.
BACA JUGA:Kejuaraan Akuatik Kota Magelang 2024, Panggung Kompetisi Pelajar se-Indonesia
“Prestasi ini menunjukkan eksistensi cabor renang Kota Magelang yang mampu memberi kebanggaan," katanya.
Pria yang juga anggota DPRD Kota Magelang ini menyebut, Pemkot Magelang wajib memberikan penghargaan terhadap talenta-talenta pendulang prestasi.
"Apalagi ini masih kalangan usia dini, sehingga sudah semestinya pemerintah memberi perhatian serius," katanya.