Pilkada Kabupaten Magelang, Sudaryanto-Agung Tri Jaya Dapat Nomor 1, Grengseng-Sahid Nomor 2

Senin 23-09-2024,16:56 WIB
Reporter : Wiwid Arif
Editor : Arief Setyoko

MAGELANG, MAGELANGEKSPRES.COM -- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Magelang telah menetapkan dua pasangan calon (paslon) bupati dan wakil bupati Magelang yang akan bertarung pada Pilkada Magelang 2024.

Kedua pasangan calon yang ditetapkan adalah Grengseng Pamuji-Sahid, serta Sudaryanto-Agung Tri Jaya.

Kedua pasangan melakukan pengundian nomor urut di Grand Artos Hotel pada Senin 23 Setepmber 2024.

BACA JUGA:Sekda Kabupaten Magelang Resmikan Gedung Traffic Management Center Polresta Magelang

BACA JUGA:Yuli Hastuti Cuti Pilkada, Purworejo Bakal Dipimpin Pj Bupati

Grengseng Pamuji-Sahid kompak menggunakan kemeja berwarna biru tua. Sedangkan pasangan calon Sudaryanto dan Agung Tri Jaya punya busana yang berbeda.

Sudaryanto mengenakan kemeja putih, lalu Agung Tri Jaya memakai kemeja warna hitam

Saat pengundian, pasangan Sudaryanto-Agung Trijaya mendapatkan nomor urut 1.

Sementara pasangan Grengseng-Sahid mendapatkan nomor urut 2.

BACA JUGA:Pilkada Purworejo Yophi-Lukman Dapat 01, Yuli-Dion Nomor 02

BACA JUGA:Pikat Generasi Muda, Kementan Luncurkan Program Pertanian Modern

Suara yel-yel pendukung kedua pasangan memenuhi ballroom hotel.

Pendukung Grengseng-Sahid membawakan tulisan "putra daerah lebih baik" sedangkan pendukung Sudaryanto-Agung Tri Jaya membawa tulisan "Satria".

Ketua KPU Kabupaten Magelang, Ahmad Rofik mengatakan bahwa kedua pasangan sudah memenuhi syarat untuk maju dalam Pilkada serentak.

"Dalam dua hari ke depan akan masuk dalam masa kampanye yakni pada 25 September sampai dengan 23 November 2024," katanya.

Kategori :