Akibat kejadian itu akses jalan sempat tertutup total karena pohon dan tiang listrik yang tumbang menghalangi jalan.
BACA JUGA:Pikat Generasi Muda, Kementan Luncurkan Program Pertanian Modern
Petugas dibantu warga segera membuka jalan dengan memotong pohon yang menutup jalan, dan menyingkirkan tiang listrik yang tumbang.
"Untuk keamanan, Tim bersama petugas PLN melakukan perbaikan dan penyingkiran kayu dan tiang, diawali dengan mematikan arus," tandasnya.
Arus lalu lintas saat ini sudah normal dan korban yang meninggal dunia telah dipulangkan ke rumah duka. (gus)