Bersabar Dalam Seluruh Keadaan, Ingat Janji Allah dengan Pahala Tanpa Batas!

Jumat 08-11-2024,06:00 WIB
Reporter : Abu Hammam
Editor : Suroso

Tiga Macam Sabar

Sabar itu berarti menahan diri pada sesuatu dari sesuatu. Sedangkan sabar itu ada tiga macam :

1. Sabar dalam melaksanakan ketaatan kepada Allah

2. Sabar dalam meninggalkan dan menjauhi  maksiat

3. Sabar dalam menghadapi takdir Allah yang terasa sakit dan berat

Sabar dalam Melaksanakan Ketaatan kepada Allah

Sabar dalam melakukan ketaatan kepada Allah itu adalah berat dan menyulitkan bagi jiwa seseorang. Terkadang pula melakukan ketaatan itu berat bagi badan, merasa malas dan lelah (capek). Apalagi ketaatan yang harus mengeluarkan biaya, seperti zakat, haji tentu lebih berat lagi.

Allah Ta’ala berfirman,

يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا اصْبِرُوا وَصَابِرُوا وَرَابِطُوا وَاتَّقُوا اللَّهَ لَعَلَّكُمْ تُفْلِحُونَ

“Hai orang-orang yang beriman, bersabarlah kamu dan kuatkanlah kesabaranmu dan tetaplah bersiap siaga (di perbatasan negerimu) dan bertakwalah kepada Allah, supaya kamu beruntung.” (QS. Ali Imran: 200)

Dalam ayat ini diperintahkan kepada orang beriman untuk bersabar, sabar menghadapi gangguan orang lain, melakukan ketaatan (menunggu shalat setelah shalat), disuruh pula bertakwa kepada Allah, supaya menjadi orang yang beruntung di dunia dan akhirat.

Ada perbedaan antara ishbiru dan shaabiru. Ishbiru hanya dari satu pihak yaitu menahan diri dari sesuatu. Sedangkan shaabiru berasal dari dua pihak yaitu bersabar atas gangguan orang lain misalnya bersabar ketika bertemu musuh.

BACA JUGA:Inilah 10 Amal Saleh yang Pahalanya Terus Mengalir

Sabar dalam Meninggalkan dan Menjauhi  Maksiat

Bentuknya adalah menahan diri dari perbuatan-perbuatan haram seperti berdusta, menipu dalam muamalah, makan harta dengan cara batil dengan riba dan semacamnya, berzina, minum minuman keras, mencuri dan berbagai macam bentuk maksiat lainnya.

Seseorang harus menahan diri dari hal-hal semacam ini sampai dia tidak lagi mengerjakannya

Ini tentu saja membutuhkan pemaksaan dan menahan diri dari hawa nafsu yang mencekam.

Kategori :