Keluarga Korban Laka di Kertek Terima Santunan dari Jasa Raharja

Keluarga Korban Laka di Kertek Terima Santunan dari Jasa Raharja

Jasa Raharja saat menyerahkan santunan terhadap perwakilan keluarga korban meninggal dunia dalam peristiwa kecelakaan maut di Simpang Empat Pasar Kertek, Kabupaten Wonosobo, Sabtu (10/9/2022) lalu. (Foto: rizal ifan chanaris.)-Temanggung Ekspres-magelang ekspres

TEMANGGUNG, MAGELANGEKSPRES.DISWAY.ID - Jasa Raharja menyerahkan santunan kepada enam korban meninggal dunia dalam peristiwa kecelakaan maut yang melibatkan bus pariwisata dan sejumlah kendaraan lain di Simoang Empat Pasar Kertek, Kabupaten Wonosobo, Sabtu (10//9/2022).

Masing-masing korban mendapatkan santunan sebesar Rp 50 juta. Mereka adalah Nur Suwarto, Andy Bachtiyar, dan Ponijan ketiganya warga Desa Gandurejo, Kecamatan Bulu, Kabupaten TEMANGGUNG.

Kemudian Yuliyani, warga Janggleng, Desa Tlogowungu,Kecamatan Kaloran, Kabupaten TEMANGGUNG dan Dita, warga Prupuk Lor, Kecamatan Bansari, Kabupaten TEMANGGUNG dimana keduanya adalah penyanyi kelompok campursari. Serta Supono, pengemudi L300, warga Pagerotan, Pagerejo, Kecamatan Kertek, Kabupaten Wonosobo.

“Kepada ahli waris meninggal dunia telah kami serahkan santunannya masing-masing sebesar Rp 50 juta,” kata Kepala Jasa Raharja Cabang Utama Jawa Tengah, Sigit Harismun.

Selain enam korban meninggal dunia, pihak Jasa Raharja juga menanggung biaya perawatan bagi dua orang korban luka yang saat ini masih dalam penanganan media RS PKU Muhammadiyah Wonosobo dengan nominal masing-masing maksimal sebesar Rp 20 juta.

“Kami juga menanggung biaya perawatan dua korban luka, yakni sopir dan kernet bus yang masih berada di RS PKU Muhammadiyah Wonosobo. Surat jaminanannya sudah kami terbitkan,” pungkasnya. (riz)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: magelangekspres.com