Bikin Ngiler, Inilah Beragam Rekomendasi Kuliner Di Magelang Yang Wajib Kamu Cicipi!

Bikin Ngiler, Inilah Beragam Rekomendasi Kuliner Di Magelang Yang Wajib Kamu Cicipi!

Depot Es Semanggi merupakan salah satu kuliner khas di Kota Magelang-TANGKAPAN LAYAR-INSTAGRAM

MAGELANG, MAGELANGEKSPRES.DISWAY.ID Jika menyambangi Magelang belum lengkap jika tidak mencoba kulinernya.

Tidak hanya kupat tahu, di Magelang selain menyuguhkan berbagai macam tempat yang menarik namun juga memiliki warna tersendiri khususnya dibidang kulinernya.

Mulai dari yang makanan ringan atau snack hingga makanan berat semuanya melimpah ruah disudut Magelang. Untuk rasa sudah pasti tidak usah diragukan kenikmatannya.

Begitu banyaknya pilihan dalam hal kuliner ini yang membuat daya tarik tersendiri untuk wisatawan berkunjung ke Magelang.

BACA JUGA:Perkiraan Cuaca Kamis 25 Mei 2023 Di Magelang

Berikut ini adalah beberapa rekomendasi kuliner yang wajib dicoba tatkala berkunjung ke Magelang. 

Beragam kuliner tersebut tersebar di sudut-sudut Magelang, antara lain: 

1. Warung Senerek Bu Atmo

Sup Kacang merah atau lebih familiar dengan nama Senerek ini memiliki cita rasa yang nikmat perpaduan antara kacang merah, bayam, daun bawang yang di siram kaldu yang berisikan daging sapi atau babat.

Di Magelang sendiri Warung Senerek Bu Atmo paling legendaris yang telah berdiri 50 tahun ini memang paling digemari dan banyak peminatnya tidak hanya dari warga lokal namun juga warga luar kota Magelang. 

Harganya juga cukup murah hanya dengan Rp 13ribu kita sudah bisa merasakan kenikmatanm dan kesegaran sup senerek ini. Kedai ini beramalat di Jalan Pangeran Mangkubumi Nomor 3, Cacaban, Kecamatan Magelang Tengah, Kota Magelang, Jawa Tengah.

2. Mangut Beong Sehati

Kuliner mangut beong Magelang bisa banyak ditemui di sekitar Kecamatan Borobudur, Kecamatan Mungkid, hingga Jalan Jogja-Semarang.

Kuliner ikan beong banyak ditemui di kawasan itu karena ikan berasal dari Sungai Progo yang tidak jauh dari Borobudur. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: magelang ekspres