Bahaya Bermain HP Berlebihan Bagi Kesehatan dan Tipsnya Agar Tetap Aman
Bermain lama-lama menggunakan hp dengan aman-FOTO : TANGKAPAN LAYAR-ISTIMEWA
MAGELANGEKSPRES.DISWAY.ID - Asyik bermain HP atau gadget menjadikan banyak orang terlena dengan aneka fitur yang ditawarkannya.
Mereka tidak menyadari bermain HP atau gadget yang berlebihan akan berisiko pada kesehatan fisik dan mental. Terlebih bagi yang mempunyai kebiasaan bermain HP atau gadget menjelang tidur maka dampaknya semakin parah.
Dengan dalih apa pun kebiasaan bermain HP atau gadget dalam waktu lama tidak dibenarkan dari segi kesehatan. Kondisi kesehatan fisik seperti mata, leher, kepala serta organ lain bisa terganggu.
BACA JUGA:AKURAT! Inilah Kripto Chart Terbaik Terbaru 2023
Demikian pula gangguan kesehatan mental akan dirasakan oleh orang-orang yang sering menghabiskan waktu dengan bermain HP atau gadget.
Berikut ini, penulis sampaikan lima bahaya atau dampak negatif bermain HP berlebihan atau terlalu lama yang dihimpun dari berbagai sumber :
1. Berpengaruh terhadap Kesehatan Mata
Main handphone dalam jangka waktu yang lama berpotensi tinggi mengganggu indra penglihatan. Seba pancaran sinar biru dari layar handphone yang dapat menyebabkan kerusakan retina, berupa degenerasi macular.
Kalau tidak dikontrol maka bisa menyebabkan hilangnya fungsi penglihatan. Meski hasil penelitian belum memastikan berapa lama reaksi sinar biru dari handphone untuk menyebabkan kerusakan pada mata, namun tetap dianjurkan untuk membatasi penggunaan HP.
2. Otak Menjadi Cepat Lelah
Bahaya main HP yang tidak terkendali dapat membuat otak mudah lelah. Akibat banyak main HP durasi waktu tidur terpotong sehingga aktivitas di keesokan harinya akan terganggu karena otak yang terlalu lelah untuk bekerja.
BACA JUGA:Cara Mendapat Kentungan dari Trading Mata Uang Kripto
3. Memicu Obesitas
Bahaya main HP terlalu lama menyebabkan waktu tidur berkurang. Kondisi ini secara tidak langsung dapat memicu rasa lapar. Sehingga hormon di dalam tubuh secara otomatis akan mendorongan untuk makan, bahkan di saat malam.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: magelang ekspres