Nongkrong di Kopi Badhek yang Punya Nuansa 1960-an, Dekat Wisata Candi Borobudur yang Punya Panorama Asik !

Nongkrong di Kopi Badhek yang Punya Nuansa 1960-an, Dekat Wisata Candi Borobudur yang Punya Panorama Asik !

Nongkrong di Kopi Badhek yang Punya Nuansa 1960-an, Dekat dengan Wisata Candi Borobudur yang Punya Panorama Asik !-@kopibadhek-Instagram

BACA JUGA:Keseruan Pacuan Kuda di Lereng Gunung Sumbing, Mangkujo Magelang yang Jadi Rekomendasi Tempat Wisata Unik !

Warung Kopi Badhek tepatnya berada di Dusun Sabrangrowo, RT.01/RW.16, Dusun XXII, Borobudur, Kec. Borobudur, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah.

Jika hendak menemukan Warung Kopi Badrek, wisatawan perlu menyusuri sepanjang pagar cagar budaya Candi Borobudur Magelang terlebih dahulu.

Kemudian wisatawan akan memasuki jalan setapak tanah yang diapit oleh pemukiman warga.

Jalan untuk menuju lokasi ini memang hanya mampu memuat 1 mobil saja.

Akan tetapi bila sudah tiba, terdapat halaman parkir yang luas dengan kapasitas kendaraan bermobil yang cukup banyak.

Disinilah wisatawan dapat merasakan nuansa tempat bersantai era 1960-an yang diterapkan pada keseluruhan furnitur kedainya.

Warung Kopi Badhek, menggunakan gaya bangunan khas rumah adat Joglo atau Jawa pada kedai utamanya.

Dimulai dari teras ubin, dinding bangunan yang tersusun dari kayu, serta meja dan kursi pun menggunakan kayu jati.

Tak hanya itu, terdapat pula mesin jahit kuno, kursi klasik, TV kuno, Kendi, bahkan peralatan makanannya pun menggunakan barang-barang antik yang sudah jarang ditemui.

Hal ini semakin memperkuat nuansa tempat nongkrong era 60-an yang membuat wisatawan bernostalgia dengan manisnya.

Nuansa klasik ini diusung berdasarkan keinginan Catur Arif Setiawan sebagai salah satu pengola yang hendak mengembalikan suasana tradisional.

BACA JUGA:Candi di Puncak Gunung? Wisata Sejarah Candi Gunung Sari Salam Magelang yang Punya View Merapi dan Merbabu

Pengelola dahulunya merupakan seorang rantauan Jakarta yang rindu suasana kampung halaman termasuk tempat makan.

Sehingga dirinya beserta rekannya memutuskan untuk membangun Kopi Badhek dengan hidangan menu-menu tradisionalnya beserta tambahan aneka olahan kopi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: