Harga Cabai di Purworejo Kian Naik, Petani Bersyukur Dapat Untung
PANEN RAYA CABAI. Para petani di Desa Binangun dan Kendalrejo Kecamatan Butuh Kabupaten Purworejo melakukan panen raya cabai.-foto: eko sutopo/purworejo ekspres-magelangekspres
PURWOREJO, MAGELANGEKSPRES - Harga cabai di Kabupaten Purworejo kian naik dan tembus pada angka Rp60 ribu per Kilogram di pasaran.
Banyak konsumen mengeluh akibat naiknya harga cabai saat ini, tetapi para petani merasa sangat diuntungkan karena mampu meraup untuk berlebih dan menutup biaya produksi pertanian.
Tingginya harga capai antara lain disyukuri oleh para petani di Desa Binangun dan Kendalrejo Kecamatan Butuh Kabupaten Purworejo yang saat ini sedang panen raya cabai.
BACA JUGA:KPU Purworejo Terima Estafet Kirab Pemilu 2024, Ingatkan Masyarakat Bersiap Gunakan Hak Pilih
Salah satu petani, Akhmad, mengakui bahwa dengan harga cabai yang tinggi dalam sekali panen saja, hasilnya sudah dapat dibelikan motor baru hingga membangun rumah.
"Kalau tanamnya lumayan lebar, sekali panen bisa langsung beli motor baru. Dan kalau harganya kayak gini pasti bisa bangun rumah," kata Akhmad saat ditemui di kebun cabai miliknya pada Senin (6/11)
Petani lainnya Muhammad Masikin, menyebut dalam panen kali ini ia menanam cabai di lahan seluas lebih kurang 1.120 meter persegi. Dalam sekali panen, Masikin bisa mendapat 5 kuintal hingga 1 ton cabai.
"Saya punya tanaman cabai sekitar 80 ubin (1 ubin = 14 meter persegi), sudah 4 kali panen, 5 kuintal sekali panen kalau pupuknya kuat bisa 1 ton," sebutnya.
Sugianto, petani lainnya di Desa Binangun, mengatakan bahwa pekerjaan sebagai petani cabai ini dijalankan masyarakat desa Binangun dan Kendalrejo sudah bertahun-tahun. Menurutnya, perawatan cabai terbilang cukup mudah.
BACA JUGA:Harga Cabai di Temanggung Semakin Membaik
"Alhamdulillah tahun ini termasuk panen yang sukses karena harganya lagi tinggi," ujar Sugianto.
Seperti diketahui, harga cabai di Pasar tradisional naik secara signifikan. Pantauan di Pasar Tradisional Kaliboto, harga cabai mencapai Rp60.000 per kilogramnya. (top)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: magelang ekspres