Pemdes di Temanggung Diminta Cermati RPD

Pemdes di Temanggung Diminta Cermati RPD

PAPARAN. PJ Bupati Temanggung Hary Agung Prabowo sedang memberikan paparan di hadapan puluhan perangkat desa di aula omah kebon .-foto:setyo wuwuh/temanggung ekspres-magelangekspres

TEMANGGUNG, MAGELANGEKSPRES - Perangkat desa di bawah Pemerintahan Kabupaten Temanggung, diminta untuk mencermati dan memahami Rencana Pembangunan Daerah (RPD) 2024-2026.

Permintaan tersebut disampaikan oleh PJ Bupati Temanggung Hary Agung Prabowo saat menjadi narasumber pada kegiatan Peningkatan Kapasitas Perangkat Desa dan Kepala Desa se-Kecamatan Parakan Tahun Anggaran 2023, yang dilaksanakan di Resto Omah Kebon Temanggung selasa kemarin.

Ia mengatakan, RPD telah dijabarkan dalam Peraturan Bupati (Perbup) Temanggung Nomor 12 Tahun 2023 yang menjadi pedoman dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan.

BACA JUGA:Miliki 19 Green House Melon Jepang dan Korea, Petani Bansari Temanggung Sukses Budidaya Melon

"Aturannya sudah jelas, oleh karena itu semua jajaran perangkat Desa harus memperhatikan dan mencermati RPD,"pintanya lagi.

Selain itu, Agung juga mendorong  pemerintah desa juntuk memberikan pelayanan  terbaik yang maksimal kepada masvarakat. Sehingga masyarakt bisa merasa dilayani dengan baik.

"Pelayanan memang menjadi salah satu kunci kesuksesan dalam Pemerintahan,"katanya.

Kegiatan diikuti oleh 191 peserta yang berasal dari unsur perangkat desa dan kepala desa di seluruh desa di Kecamatan Parakan, yang dilaksanakan selama 4 hari dengan dibagi menjadi 2 sesi dan akan berakhir pada Kamis (23/11/2023) mendatang.

Saifur Rochman, Ketua Paguyuban Kepala Desa “Konco Kentel” Kecamatan Parakan mengatakan, kegiatan bertujuan untuk meningkatkan kapasitas dan kerjasama para peserta, antara kepala desa dan perangkat desa.

BACA JUGA:Artis Ibu Kota Meriahkan Panggung Rakyat, Dalam Rangka Hari Jadi 189 Temanggung

“Diharapkan dengan kegiatan ini para perangkat desa bisa mengimplementasikan materi yang diterima dari pelatihan untuk membuat desa lebih baik lagi,” ungkapnya.(set)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: