Logistik Pemilu Dikirim Bertahap ke Temanggung
ANGKUT. Sejumlah pekerja lepas sedang mengusung logistik Pemilu di Gudang milik KPU Temanggung.-SETYO WUWUH-MAGELANG EKSPRES
TEMANGGUNG, MAGELANGEKSPRES - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Temanggung, masih menunggu kekurangan kotak suara sebanyak kurang lebih 4330 buah untuk pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.
Ketua KPU Temanggung Hendry Sofyan Rois menyebutkan, kebutuhan kotak suara untuk pelaksanaan Pemilu di Kabupaten Temanggung yakni sebanyak 12.630 buah, jumlah tersebut dikirim secara bertahap sebelum Pemilu dilaksanakan.
"Pengiriman dilakukan sebanyak tiga tahap, dan kekurangannya akan dikirimkan pada tahap selanjutnya," terangnya, akhir pekan lalu.
Ia menjelaskan, pada tahap ketiga KPU menerima kotak suara sebanyak 2.700 buah sehingga jumlah total keseluruhan yang sudah diterima 8.600 kotak suara.
"Kemarin kita menerima 2.700 kotak suara, kemudian 3.200 kotak suara dan hari ini menerima 2.700 kotak suara jadi total ada 8.600 kotak suara,"rincinya.
Logistik Pemilu Tahun 2024 diterima di gudang KPU di Lapangan Tenis Indoor Kowangan diterima dari PT Surya Prima Semesta Jalan Raya Kebaron No 57, Tulangan, Sidoarjo, Jawa Timur.
Henry menuturkan untuk kotak suara sementara KPU Temanggung menerima dulu terus ada yang rusak akan dilaporkan jadi belum ada cadangannya.
"Tapi kalau ada yang rusak kita laporkan untuk nanti ada penggantinya," katanya.
Menurutnya kotak suara yang tahap kedua memang kebetulan ada hujan itu terus ada beberapa yang kena air hujan dan tempat agak basah tetapi sudah kering lagi, sudah bagus lagi kondisinya.
"Tetapi itu baru beberapa kita ambil sampelnya kita belum mengecek keseluruhan, rencananya besuk kita cek keseluruhan sekaligus untuk merakitnya," katanya.(set)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: magelang ekspres