Flashmob Serentak se-Indonesia, PKS Temanggung Terjunkan Caleg Berikan Orasi
GELARAN. Flashmob Serentak PKS se Indonesia di Perempatan Terminal Madureso Temanggung, Minggu (10/11) lalu.-ISTIMEWA-MAGELANG EKSPRES
TEMANGGUNG, MAGELANGEKSPRES – Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Temanggung mengikuti gelaran Flashmob Serentak PKS se-Indonesia di Perempatan Terminal Madureso Temanggung.
Kegiatan dihadiri ratusan anggota, simpatisan, dan para caleg (calon legislatif).
Pada flashmob kali ini PKS Temanggung menyuguhkan orasi dari Elynawati, Arif Noorhadi S, dan puisi dari Yayuk Lestari perwakilan caleg.
BACA JUGA:Serap Aspirasi Seniman Lokal Kota Magelang, PKS Gelar Jagongan Budaya
Selain itu anggota Dewan Pakar, Heri Susatyo Sadwoko, juga menyampaikan orasi. Ada tiga gagasan yang diusung PKS, yakni Pangan Murah, Kerja Gampang, Sehat Mudah.
Lebih lanjut Ketua DPD Yahya Purnomo mengatakan, partai yang mempunyai slogan Pembela Rakyat ini menjelaskan gagasan yang akan diperjuangkan jika PKS menang.
“Pangan murah, merupakan gagasan untuk mewujudkan kemandirian pangan nasional. Salah satunya dengan membuat lumbung pangan di setiap desa,” katanya.
Selain itu, program itu akan mewujudkan ketersediaan pupuk untuk petani, ada alokasi anggaran, kebijakan dan tata kelola, pendanaan murah dan mudah untuk peningkatan produksi hasil pertanian.
Kerja Gampang, lulusan UIN Walisongo ini menjelaskan akan melahirkan banyak lapangan kerja. Program Anak Muda Punya Usaha Hebat (AMPUH) yang diharapkan akan mencetak sekitar 8 juta wirausaha muda baru.
BACA JUGA:Bacaleg PKS Kumpul di Magelang, Habib Salim: Target Pecah Telur DPR RI di Kedu Raya
“Selain itu, juga akan memberdayakan emak-emak yang merupakan pelaku UMKM. Modal usaha untuk pelaku UMKM, 1 rumah 1 usaha dari program Usaha Milik Ibu (UMI), kemudahan usaha untuk ibu rumah tangga,” jelasnya gamblang.
Gagasan ketiga Sehat Mudah yakni upaya untuk memudahkan layanan kesehatan masyarakat.
“Gagasan ini akan mewujudkan kesehatan Tanpa Kartu, cukup KTP saja. Tunggakan BPJS akan dihapuskan," sebutnya.
Selain menyampaikan ketiga gagasan, peserta juga akan membawa atribut PKS dengan memperkenalkan nomor 8 sebagai peserta pemilu dan pasangan capres-cawapres AMIN (Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar), serta membagikan souvenir ke pengendara yang lewat.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: magelang ekspres