Pinea Forest Mangli, Tempat Paling Pas untuk Menghabiskan Akhir Pekan Bersama Keluarga di Magelang

Pinea Forest Mangli, Tempat Paling Pas untuk Menghabiskan Akhir Pekan Bersama Keluarga di Magelang

Wisata Pinea Forest Mangli-Amelia okta-tangkap layar Google Maps

MAGELANGEKSPRES -- Menghabiskan akhir pekan bersama keluarga merupakan dambaan bagi setiap keluarga. 

Keluarga bisa membangun sebuah hubungan positif melalui komunikasi dengan intensitas yang tinggi. 

Untuk menunjang momen tersebut, banyak keluarganya menghabiskan waktu bersama dengan berlibur bersama keluarga.

Liburan ini biasanya dilakukan ketika weekend.

Tempat demi tempat dikelilingi untuk mencari tempat liburan yang pas untuk menghabiskan waktu bersama keluarga. 

Di Magelang, terdapat sebuah wisata alam dengan pemandangan pohon pinus dan Gunung Andong yang pastinya cocok untuk menghabiskan waktu bersama keluarga.

BACA JUGA:Oleh-oleh Khas Semarang, Cobalah Cicipi Kelezatan Lumpia Gang Lombok 

Wisata satu ini dikenal dengan nama Pine Forest Mangli.

Wisata Magelang dengan view keindahan alam pohon pinus dan terletak dekat dengan Gunung Andong. 


suasana alam sekitar wisata wisata Pinea Forest Mangli-Erlangga Galih-tangkap layar Google Maps

Saking dekatnya, kita dapat melihat secara jelas pemandangan Gunung Andong yang begitu indah ini. 

Kita akan berada di bawahnya karena wisata satu ini berada di lereng Gunung Andong. 

Lokasinya Pinea Forest Mangli berada di wilayah Mangli Kecamatan Ngablak, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah. 

Dulu tempat ini merupakan area camping untuk anak anak sekolah. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: