Intip Keindahan Air Terjun Kali Pancur di Semarang, Pesona Tersembunyi Yang Begitu Mengagumkan

Intip Keindahan Air Terjun Kali Pancur di Semarang, Pesona Tersembunyi Yang Begitu Mengagumkan

Intip Keindahan Air Terjun Kali Pancur di Semarang, Pesona Tersembunyi Yang Begitu Mengangumkan--GOOGLE MAPS

MAGELANGEKSPRES -- Pesona alam memang selalu tiada tandingannya. Selain barisan pegunungan yang mengesankan, ada air terjun lain yang mempesona.

Salah satunya Air Terjun Kali Pancur yang menawarkan pemandangan yang indah.

Dikutip dari situs Kemenparekraf.go.id, Air Terjun Kali Pancur merupakan salah satu air terjun tertinggi di Jawa Tengah dan cukup tersembunyi yang berada di area lereng Gunung Telomoyo.

Wisata air terjun ini berlokasi di Desa Nogosaren, Kecamatan Getasan, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah.

Setiba pengunjung sampai di area parkir, Pengunjung tidak bisa langsung menikmati keindahan pesona air terjun ini.

Untuk sampai ke titik lokasi, pengunjung harus menuruni terlebih dahulu sekitar 900 anak tangga.

Pengunjung harus menyiapkan stamina tubuh terbaik serta menyediakan makanan dan bekal yang cukup.

BACA JUGA:Tak Perlu ke Amerika, Wisata Semarang Brown Canyon Hadirkan View Keindahan Seperti di Grand Canyon

Memang butuh effort ketika sampai di objek wisata ini, tapi ketika sudah berada di dekat area air terjun ini akan terbayarkan.

Suara gemuruh air terjun yang menenangkan dengan suasana alami, asri dan udara yang sejuk dapat dinikmati pengunjung di tempat wisata ini.

Air terjun ini menyuguhkan pepohonan hijau yang asri.

Harga tiket masuk ke wisata air terjun ini sangat terjangkau dan murah.

Pengunjung hanya perlu membayar Rp5.000 per orang. Harga tersebut dapat berubah sewaktu-waktu.

Ketinggian yang dimiliki Air Terjun Kali Pancur sekitar 100 meter.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: