Yamaha Nmax 160 Terbaru 2024 Tampil Lebih Gagah dan Sporty, Honda PCX Minggir Dulu!

Yamaha Nmax 160 Terbaru 2024 Tampil Lebih Gagah dan Sporty, Honda PCX Minggir Dulu!

Yamaha Nmax 160 2024.--Magelang Ekspres

MAGELANGEKSPRES -- Yamaha Nmax 160 Terbaru 2024 kini tampil dengan sosok baru, lebih gagah dan sporty, Honda PCX kalah jauh?

Yamaha kembali menggebrak pasar skuter matic dengan meluncurkan generasi terbaru dari lini Nmax, yakni Yamaha Nmax 160 2024. 

Sejak pertama kali diperkenalkan di Indonesia, skuter matic bongsor ini berhasil menarik perhatian konsumen dan mendapat respon positif yang signifikan.

Meskipun memiliki dimensi yang cukup besar, Yamaha Nmax terkenal akan kenyamanan berkendara yang tak tertandingi. 

BACA JUGA:Meluncur! Sosok Honda Beat 150 2024 Akhirnya Terungkap, Yamaha Gear Siap-Siap Diasapin

BACA JUGA:Ini Dia Yamaha Fazzio, Motor Dengan Desain Retro Mirip Motor Vespa, Berikut Spesifikasi, Harga, dan Fiturnya!!

Kesuksesannya dalam menggoda hati pecinta skuter matic di Indonesia menjadikannya tren terbaru dalam dunia skuter matic, yang sebelumnya didominasi oleh matic-matic berkapasitas kecil.

Generasi terbaru, Yamaha Nmax 160 2024, membawa penyegaran pada desain body yang lebih sporty, mengukuhkan posisinya sebagai skuter matic paling diminati. 

Namun, yang menjadi sorotan utama adalah peningkatan kapasitas mesinnya menjadi 160 cc.

Ternyata, Yamaha sebelumnya telah meluncurkan varian Nmax 160 cc melalui All New Yamaha Nmax 160 Special Edition, namun sayangnya hanya tersedia di Brazil dan tidak di Indonesia. 

BACA JUGA:Bingung Pilih Antara Honda PCX 160 VS Yamaha NMAX 155? Berikut Perbandingan Kenyamanan Kedua Motor Tersebut

BACA JUGA:Spesifikasi Yamaha New Nmax, Motor Baru Yamaha Yang Akan Keluar Pada Tahun 2024

Keputusan Yamaha Brazil untuk menamai versi 155 cc sebagai 160 cc di Brazil dilakukan untuk menyamai kompetitornya, Honda, yang melakukan hal serupa dengan Honda PCX.

Yamaha Nmax 160 2024 tetap mempertahankan mesin berkapasitas 155 cc, dengan tenaga maksimal mencapai 15,4 Hp dan torsi puncaknya sebesar 14 Nm. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: