Pesona Goa Rancang Kencono Di Gunungkidul Yang Menyimpan Sejarah! Berikut Rute dan Harga Tiket Masuk!

Pesona Goa Rancang Kencono Di Gunungkidul Yang Menyimpan Sejarah! Berikut Rute dan Harga Tiket Masuk!

Pesona dari keindahan alam Goa Rancang Kencono di Gunungkidul -@exposjogja-screenshot instagram

MAGELANGEKSPRESYogyakarta memiliki beberapa daerah yang mempunyai banyak wisata alam yang mempesona, seperti Kabupaten Gunungkidul salah satunya yang wilayahnya termasuk dalam Kawasan Karst Pegunungan Sewu dengan bentang alam yang unik.

Selain terdapat banyak fenomena yang ada di permukaan (eksokarst) yang berbentuk perbukitan karst, di Gunungkidul juga terdapat fenomena di bawah permukaan (endokarst) yang berbentuk sungai bawah tanah, lembah, telaga, hingga luweng dan goa.

Hal tersebut menjadikan Gunungkidul memiliki banyak goa yang tersebar di dalam perut bumi.

Seperti Goa Rancang Kencono yang terletak di Desa Wisata Bleberan.

BACA JUGA:Jadi Satu-satunya di Magelang ! Goa Slandak Pakis Suguhkan Pesona Air Terjun dan Goa dalam Satu Lokasi Wisata

Goa ini merupakan salah satu goa yang bisa diakses oleh siapa saja tanpa memerlukan peralatan khusus.

Menurut catatan yang ada dalam buku "Mozaik Pusaka Budaya Yogyakarta" oleh Balai Pelestarian Peninggalan Purbakala Yogyakarta, Goa Rancang Kencono ini merupakan gia purba yang sejajar dengan Gua Braholo yang terdapat di Kecamatan Rongkop.

Hal tersebut didasari dengan adanya penemuan artefak dan tulang belulang yang diperkirakan hidup pada ribuan tahun yang lalu.

Goa satu ini pernah menjadi saksi biru perjuangan Laskar Mataram yang kala itu menjadikan tempat ini sebagai tempat persembunyian dan pertemuan para Laskar Mataram dalam menyusun rencana untuk mengusir penjajahan Belanda dari Kasultanan Ngayogyakarta Hadiningrat.

Maka dari itu goa ini dinamakan Goa Rancang Kencono, karena digunakan untuk merancang strategi untuk tujuan yang mulia.

Goa ini mempunyai ruangan yang luas dan lapang dengan pohon klumpit yang diperkirakan sudah berusia lebih dari 2 abad.

BACA JUGA:Ada Goa di Magelang ? Goa Gunting Salaman Jadi Wisata Tersembunyi di Perbukitan Menoreh yang Menawan

Lokasi wisata alam Goa Rancang Kencono satu ini cukup mudah untuk dijangkau dan ditemukan, karena lokasi Goa ini berada dekat dengan obyek wisata Air Terjun Sri Gethuk.

Alamat tepatnya berada di Dusun Mungguran II, Bleberan, Playen, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, atau jika Anda ingin mudah, bisa mengklik link Google maps untuk menuju tempat ini disini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: