Cuma Rp 400 Ribuan! Bisa Glamping Mewah dengan View Tercantik di Wonosobo, The Heaven Glamping & Resto

Cuma Rp 400 Ribuan! Bisa Glamping Mewah dengan View Tercantik di Wonosobo, The Heaven Glamping & Resto

Menikmati keindahan Telaga Manjer dari ketinggian di The Heaven Glamping & Resto -theheaven.wonosobo-Tangkap Layar Instagram

MAGELANGEKSPRES - Wonosobo merupakan salah satu kabupaten di Jawa Tengah yang terkenal dengan keindahan alamnya.

Salah satu tempat wisata yang populer di Wonosobo adalah Telaga Menjer.

Telaga ini terletak di Desa Tlogo, Kecamatan Garung, Kabupaten Wonosobo.

Di daerah atas Telaga Menjer ada tempat untuk menikmati keindahannya dengan Glamping.

BACA JUGA:Spot Sunrise Terbaik di Wonosobo? Cengkul Telu Hadirkan Panorama Sunrise & Pegunungan Yang Sangat Memukau

Glamping atau glamour camping merupakan salah satu jenis wisata alam yang sedang populer saat ini.

Glamping menawarkan pengalaman menginap di alam terbuka dengan fasilitas yang nyaman dan mewah.

Jika Anda ingin menikmati keindahan Telaga Menjer dengan glamping The Heaven Glamping & Resto di Wonosobo bisa menjadi pilihan yang tepat dengan budget yang terjangkau. 

The Heaven Glamping & Resto terletak di atas bukit yang menghadap ke Telaga Menjer, salah satu objek wisata alam yang terkenal di Wonosobo.

BACA JUGA:Dekat Dengan Wisata-Wisata Top di Wonosobo, Penginapan Ini Sangat Sempurna Untuk Singgah Di Sela Liburanmu

Dari tenda, Anda bisa langsung menikmati pemandangan telaga Manjer yang indah.

Glamping ini menawarkan harga mulai dari Rp400.000 an per malam, termasuk fasilitas tenda, sarapan, dan tiket masuk.

Selain tenda, The Heaven Glamping & Resto juga menyediakan berbagai fasilitas lain, seperti tempat bersantai, kolam renang, dan area bermain anak.

Selain itu The Heaven Glamping & Resto, juga terdapat restoran yang menyajikan berbagai hidangan lezat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: