Pantai Karang Bolong Kebumen Keindahan, Sejarah, Hingga Mitos Singgasana Sang Penguasa Laut Selatan

Pantai Karang Bolong Kebumen Keindahan, Sejarah, Hingga Mitos Singgasana Sang Penguasa Laut Selatan

Pantai Karang Bolong Kebumen-tangkapan layar-instagram

MAGELANGEKSPRES -- Kebumen, kabupaten kecil yang berlokasi di Selatan Pulau Jawa ternyata menyimpan keindahan pantai yang tak kalah dengan pantai Selatan lainnya seperti di Jogja.

Salah satu pantai yang patut untuk masuk dalam daftar kunjungan adalah Pantai Karang Bolong, dari namanya saja sudah bisa ditebak daya tarik apa yang ditawarkan destinasi keren satu ini.

Pantai Karang Bolong memiliki batu karang berukuran besar di mana karang tersebut memiliki lubang sehingga menciptakan sebuah goa yang eksotis.


Pantai Karang Bolong Kebumen-tangkapan layar-instagram

BACA JUGA:Inilah Sunrise Hill Gedong Songo Bandungan, Hadirkan Spot Selfie Instagramable Hingga Penginapan loh!

BACA JUGA:Bingung Liburan Ke Yogyakarta Mau Kemana? Ke Agrowisata Bhumi Merapi Aja, Cek Ulasan Berikut Ini!

Keberadaan goa besar inilah yang menjadi asal muasal masyarakat sekitar menyebut pantai ini sebagai 'Karang Bolong'.

Selain sejarahnya yang unik, Pantai Karang Bolong juga menyimpan kisah mistis yang bisa bikin bulu kuduk merinding loh.

Konon, pantai ini kerap dikaitkan dengan sosok Nyi Roro Kidul, sang penguasa Laut Selatan yang memiliki ikatan kuat dengan pantai ini.


Pantai Karang Bolong Kebumen-tangkapan layar-instagram

BACA JUGA:Ayanaz Gedongsongo, Tempat Favorit Anak Muda yang Menawarkan Spot Foto Instagramable

BACA JUGA:Kapan Lagi Menikmati Surga Tersembunyi Gratis di Bukit Watu Tungku yang Sangat Cantik dan Menantang?

Sampai saat ini, di Pantai Karang Bolong kerap digelar upacara-upacara adat maupun ritual sebagai bentuk penghormatan dan rasa terimakasih kepada Nyi Roro Kidul.

Meskipun bersifat sakral, upacara tersebut tak jarang menarik perhatian masyarakat karena juga menampilkan berbagai pertunjukkan seni tradisional daerah setempat seperti wayang kulit dan kethoprak.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: