Air Terjun Dipinggir Jalan ? Gunung Telomoyo Punya Fenemona Alam Bernama Watu Tlatar Di Ngablak Magelang

Air Terjun Dipinggir Jalan ? Gunung Telomoyo Punya Fenemona Alam Bernama Watu Tlatar Di Ngablak Magelang

Gunung Telomoyo Punya Fenemona Alam Bernama Watu Tlatar Di Ngablak Magelang--Website

MAGELANGEKSPRES -- Air terjun dipinggir jalan ?. Gunung Telomoyo jadi destinasi tempatnya di Ngablak Magelang.

Pesona alam kerap memperlihatkan keindahannya yang tidak jarang menunjukkan sumber dayanya pada tempat yang tidak biasa.

Seperti yang tampak pada lereng Gunung Telomoyo tepatnya pada jalur menuju puncak melalui Via Dalangan.

Jalur perjalanan via Dalangan Gunung Temoloyo sendiri berlokasi di Desa Pandean, Kecamatan Ngablak, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah.

BACA JUGA:Telomoyo Nature Park, Penginapan yang Menawarkan Sensasi Menginap di Tengah Hutan Pinus

Sehingga jika wisatawan tengah melakukan perjalanan Gunung Telomoyo melalui kendaraan bermotor ataupun Jeep.

Terdapat penemuan menakjubkan berupa Air Terjun Watu Tlatar yang berlokasi pada sebuah pinggir jalan Via Dalangan, Ngablak.

Karenanya Air Terjun Watu Tlatar ini menjadi sebuah penemuan sumber daya alam yang tidak biasa.

Lokasi yang bertepatan pada sisi jalur lintasan ini membuatnya kerap menarik perhatian wisatawan.

Pasalnya fenomena alam berupa air terjun di Magelang ini memperlihatkan aliran air di sisi lereng Gunung Telomoyo pada setumpuk batuan alam.

BACA JUGA:Warung Dipuncak Gunung ? Kedai Kuliner di Gunung Telomoyo Suguhkan Pemandangan Terbaik yang Memukau

Sehingga pemandangan ini menjadi hal yang tak biasa di Magelang yang dapat dinikmati oleh wisatawan.

Seperti yang dikatakan Subari sebagai salah satu pengunjung Gunung Telomoyo via Dalangan di Kecamatan Ngablak ini.

"Obyek wisata ini satu bagian dengan puncak telomoyo. Dengan bayar satu tiket saja kita sudah bisa menikmati air terjun ini melewati via Dalangan,"ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: