Wajib Berkunjung! Inilah Wisata Cantik Kedung Parangan Lembah Sungai Oya, HTM-nya Murah Viewnya pun Wah

Wajib Berkunjung! Inilah Wisata Cantik Kedung Parangan Lembah Sungai Oya, HTM-nya Murah Viewnya pun Wah

Wajib Berkunjung! Inilah Wisata Cantik Kedung Parangan Lembah Sungai Oya, HTM-nya Murah Viewnya pun Wah-triayuni widi/Noor Qodri H. -Tangkapan layar Google maps

MAGELANGEKSPRES -- Yogyakarta memang tidak pernah gagal dalam menyajikan berbagai potensi wisatanya.

Siapa sangka, di wilayan Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, menyimpan wisata alam luar biasa yang seru untuk dikunjungi.

Bak surga dunia, destinasi wisata alam ini tak boleh ketinggalan dari list wisata recommended yang ada di Yogyakarta.

Wisata alam ini adalah Wisata Kedung Parangan Lembah Sungai Oya.

Singkatnya, Wisata Kedung Parangan merupakan kawasan wisata yang memanfaatkan aliran air Sungai Oya, sungai populer yang juga dimanfaatkan sebagai objek wisata.

BACA JUGA:Ada Spot Foto Baru yang Instagramable Nih di Gunung Cilik Wonosobo! Gas Langsung Cek ke Tempatnya!

Meskipun belum lama resmi beroperasi, wisata ini nyatanya telah menarik perhatian banyak masyarakat.

Hal itu dibuktikan dengan jumlah pengunjung yang kian banyak semenjak wisata ini dibuka oleh Dinas pariwisata Bantul (Dispar) pada pertengahan 2023 lalu.

Terlebih saat akhir pekan di hari Sabtu dan Minggu, jumlah pengunjungnya membludak.

Wisata Kedung Parangan Lembah Oya ini terletak di Kedung Jati, Selopamioro, Kecamatan Imogiri, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Wisata ini buka setiap hari selama 24 jam.

Jika menuju ke lokasi wisata ini, pengunjung dihimbau untuk berhati-hati karena akses jalannya belum mulus, sehingga pengunjung harus lumayan ekstra hati-hati.

Namun perjuangan tersebut tentu dapat terbayarkan langsung dengan pemandangan di Kedung Paragan yang mengagumkan.

BACA JUGA:Healing Ke Waduk Kedungombo Yang Berada Di Perbatasan 3 Kabupaten Di Jawa Tengah

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: