Ditinggal Bomber Andalanya, Begini Respon CEO PSIS Semarang!

Ditinggal Bomber Andalanya, Begini Respon CEO PSIS Semarang!

Carlos Fortes bomber PSIS Semarang resmi hengkang --TANGKAPAN LAYAR-Instagram

MAGELANGEKSPRES--PSIS Semarang Menerima Pengunduran Diri Carlos Fortes.

PSIS Semarang resmi menerima pengunduran diri Carlos Fortes, pemain asal Portugal yang memutuskan untuk mundur dari klub tersebut demi dekat dengan keluarganya.

Surat pengunduran diri dari Fortes disampaikan kepada PSIS Semarang pada 30 Januari 2024.

Dalam suratnya, Fortes menyatakan alasan pengunduran dirinya, yang antara lain karena ingin dekat dengan keluarga di Portugal dan mendapatkan tawaran kontrak dengan gaji lebih tinggi dari klub lain yang jaraknya lebih dekat dengan keluarganya.

BACA JUGA:Penipuan Dokter Gadungan Timnas Indonesia Terbongkar Ternyata Seorang Kondektur Bus

Keputusan PSIS Semarang untuk menerima pengunduran diri Fortes dipengaruhi oleh klausul kontrak yang ada.

Klausul tersebut menyatakan bahwa klub harus menerima jika ada tawaran kontrak yang lebih tinggi dari yang didapat di PSIS Semarang.

Kemungkinan besar Carlos Fortes akan menuju Timur Tengah yang memberinya tawaran dan fasilitas lebih besar daripada PSIS Semarang.

CEO PSIS Semarang, Yoyok Sukawi, menyatakan bahwa pihak klub menghormati keputusan yang diambil oleh Fortes.

BACA JUGA:Timnas Indonesia U20 Kalah Tipis 2-3 dari Uzbekistan U20 dalam Laga Uji Coba

Meskipun Fortes telah meninggalkan klub, Yoyok Sukawi mengajak para pemain untuk tetap berjuang bersama demi mencapai target musim ini.

"Saya berjanji menjaga nama baik klub dan manajemen beserta keluarga besar PSIS Semarang, dan akan terus menjaga hubungan baik yang sudah terjalin selama ini," kata Fortes.

Meskipun telah meninggalkan PSIS Semarang, ia tetap berkomitmen untuk menjaga nama baik klub.

BACA JUGA:Shin Tae-Yong Diisukan Hengkang Dari Timnas, Begini Respon Ketum PSSI Erick Thohir!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: