Berburu Takjil di Kota M, Nyonya Pang 1912 Jadi Kuliner Legendaris Magelang yang Semakin Hits!
Berburu Takjil di Nyonya Pang 1912 Jadi Kuliner Legendaris Magelang-@nypang71-Instagram
MAGELANGEKSPRES -- Berburu takjil, menjadi kegiatan rutin di bulan ramadhan seperti yang terdapat pada Toko Nyonya Pang di Muntilan.
Toko Nyonya Pang merupakan kedai yang sudah berdiri lama sejak tahun 1912 di Muntilan, Magelang oleh 6 generasi.
Tokonya dinobatkan sebagai kuliner legendaris Magelang dengan aneka jajanan tradisional sebagai menu utamanya.
Keberadaannya ini semakin dikenal melalui serial Gadis Kretek pada sebuah Novel dengan judul yang sama karya Ratih Kumala.
Oleh sebab itu kedai kuliner ini berhasil menarik perhatian wisatawan baik pada hari-hari biasa maupun dibulan ramadhan sebagai oleh-oleh takjil.
Berburu Takjil di Kedai Nyonya Pang 1912
Kuliner legendaris di Muntilan ini selain menjadi acuan keberadaan Kota M pada Novel 'Gadis Kretek' dengan sepatah kalimat 'Wajik Ny. Pang' nya.
Kedai jajanan tradisional ini sudah lebih dulu dikenal dengan keberadaannya yang berusia 100 tahun.
Aneka menu yang dijajakan cukup beragam dengan kelezatannya tersendiri sehingga cocok sebagai hidangan takjil dikala berbuka.
Diantaranya adalah dodol, getuk, wajik, miku, krasikan, moho, slondok, pothil dan lainnya agar terlestari.
Itu sebabnya aneka menu disini menjadi rekomendasi takjil untuk menu berbuka dengan hidangan yang ringan-ringan dahulu.
Bila ingin berbelanja namun enggan mengenakan plastik. Tersedia juga tas parcel seharga Rp15.000 sebagai wadah perbelanjaan.
BACA JUGA:Berburu Takjil di Pasar Ramadhan Ringinputih Borobudur, Jajannya Murah dan Variatif!
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: