Banyak Keutamaan bagi Orang yang Menjawab Adzan, Diantaranya Jaminan Surga dan Syafaat dari Rasulullah

Banyak Keutamaan bagi Orang yang Menjawab Adzan, Diantaranya Jaminan Surga dan Syafaat dari Rasulullah

Banyak Keutamaan bagi Orang yang Menjawab Adzan, Diantaranya Jaminan Surga dan Syafaat dari Rasulullah--

5. Mendapatkan Syafaat dari Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam

Bagi menjawab adzan, lalu memohon wasilah untuk Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam maka dia berhak mendapat syafaat beliau.

Lanjutan hadis dari Abdullah bin Amr bin Ash Radhiyallahu ‘anhu, Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

– Setelah menjawab adzan –  kemudian mintalah wasilah kepada Allah untukku. Wasilah adalah satu kedudukan di surga, yang tidak akan ditempati kecuali oleh salah seorang dari para hamba Allah. Dan saya berharap, saya-lah yang mendudukinya. Siapa yang memohon kepada Allah wasilah untukku maka halal baginya syafaatku. (HR. Muslim 384)

BACA JUGA:Dua Shalat Sunnah Ini Tak Pernah Ditinggalkan Rasulullah Walaupun Sedang Safar, Apa Keutamaannya?

Doa mohon wasilah yang dibaca dalam doa seusai menjawab adzan,

اللَّهُمَّ رَبَّ هَذِهِ الدَّعْوَةِ التَّامَّةِ ، وَالصَّلاَةِ القَائِمَةِ آتِ مُحَمَّدًا الوَسِيلَةَ وَالفَضِيلَةَ…

“Ya Allâh! Saya memohon kepada-Mu dengan perantara hak do’a yang sempurna ini serta shalat yang ditegakkan ini, berilah wasilah (derajat di surga) dan keutamaan kepada Nabi Muhammad.…”

Demikian juga bagi yang menjawab adzan, kemudian memohon agar Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam mendapatkan maqam mahmud maka orang tersebut berhak mendapat syafaat.

Yang dimaksud maqam mahmud adalah syafaat udzma (terbesar) ketika di padang mahsyar.

6. Doa orang yang menjawab adzan, mustajab

Dari Abdullah bin Umar Radhiyallahu ‘anhuma, beliau bercerita,
Ada seseorang yang bertanya kepada Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam,

"Ya Rasulullah, para muadzin mengalahkan kami dalam menggapai keutamaan..

Kemudian Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

BACA JUGA:Ingin Meraih Seribu Kebaikan Setiap Hari? Kata Rasulullah Bertasbihlah 100 Kali

"Ucapkan seperti yang diucapkan muadzin, jika kamu telah selesai, berdoalah maka kamu akan diberi. (HR. Abu Daud 524, Ibn Hibban 1695 dan dihasankan Syuaib al-Arnauth)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: