5.000 Warga Muhammadiyah di Wonosobo Jalan Sehat Pakai Payung
JALAN SEHAT. Ribuan warga Muhammadiyah mengikuti jalan sehat memperingati acara puncak Festival Milad Muhammadiyah ke 112-AGUS SUPRIYADI-WONOSOBO EKSPRES
Sementara itu, Bupati Wonosobo Afif Nurhidayat mengatakan, peran Muhammadiyah di berbagai bidang sudah cukup baik, namun perlu di tingkatkan dengan membangun sinergi yang lebih kuat dengan pemerintah daerah.
BACA JUGA:Geruduk DPRD Wonosobo, FKGWB Kemenag Minta Insentif APBD
"Pendidikan dan kesehatan menjadi isu penting, dan Muhammadiyah berperan luar biasa dalam bidang tersebut, selain bidang bidang yang lain," katanya.
Menurutnya, Pemkab Wonosobo hari ini masih terus berupaya menekan angka putus sekolah, stunting dan pengembangan ekonomi melalui sektor wisata.
"Kita berharap sinergitas dan kolaborasi bisa diarahkan untuk membanti menyelesaikan masalah tersebut. Untuk wisata Muhammadiyah bisa berinvestasi, keramaian wisata saat ini sudah tidak kenal hari libur lagi," pungkasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: wonosobo ekspres