Serunya Berburu Fashion Jadul dan Antik Ala OM Lorenza di Grabag Cup 3

THRIFTING. Bazar Grabag Cup 3 digelar dengan lebih meriah karena menghadirkan lebih dari 30 stand thrifting branded.-HARYAS PRABAWANTI-MAGELANG EKSPRES
GRABAG, MAGELANGEKSPRES.ID - Pengusaha thrifting bersama pegiat Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) bekerja sama dengan pemudi di Kecamatan Grabag menggelar Bazar Grabag Cup 3.
Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, Bazar Grabag Cup 3 digelar dengan lebih meriah karena menghadirkan lebih dari 30 stand thrifting branded dengan harga terjangkau serta menampilkan pertunjukan seni untuk menghibur masyarakat.
Acara tersebut disambut antusias masyarakat, terlebih, trifting atau fenomena berburu pakaian bekas kembali naik daun seiring dengan viralnya trend berpakaian jadul ala Orkes Melayu (OM) Lorenza.
BACA JUGA:Bantuan CSR, UMKM di Kabupaten Magelang Terima Sertifikasi Perizinan
Seperti yang saat ini sedang hangat diperbincangkan, OM Lorenza sukses menyedot perhatian publik karena membawakan lagu-lagu dangdut lawas era 70-an hingga 80-an.
OM Lorenza efek bahkan membangkitkan tren fashion funky mereka senada dengan musik yang dibawakan.
Camat Grabag, Sri Utari menuturkan, selain untuk memanjakan penggemar fashion, Grabag Cup 3 juga digelar untuk menggerakkan perekonomian masyarakat.
BACA JUGA:Borobudur Expo 2024: Solusi UMKM di Jawa Tengah Terus Maju dan Berkembang
"Masyarakat khususnya yang berada di Kecamatan Grabag ini memiliki banyak potensi, mulai dari kuliner, seni hingga fashion, maka harus kami dukung dan support melalui event seperti ini," kata Sri Utari saat ditemui Magelang Ekspres, Jumat 14 Maret 2025.
Selain itu, lanjut Sri, Grabag Cup 3 sekaligus memberikan hiburan bagi masyarakat di bulan Ramadan dengan cara yang unik.
"Bisa mereka sambil ngabuburit, belanja, melihat kesenian yang semuanya juga diusung oleh masyarakat Grabag," kata Sri.
BACA JUGA:The 7th Beneficium Wujud Nyata Kontribusi FEB UNIMMA Memajukan UMKM
Ia berharap, ke depan semakin banyak UMKM dan 'fashionista' yang terlibat pada kegiatan tahunan Grabag Cup.
Digelarnya Grabag Cup 3 juga disambut antusias oleh Amar (29) warga Secang yang jauh-jauh hadir untuk berburu fashion jadul atau thrifting.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: magelang ekspres