Hari Infanteri ke-71 Korem 072 Pamungkas Dipusatkan di Purworejo

Jumat 20-12-2019,03:07 WIB
Editor : ME

MAGELANGEKSPRES.COM,PURWOREJO - Peringatan Hari Infanteri ke-71 Korem 072 Pamungkas dipusatkan di wilayah Kodim 0708 Purworejo, Kamis (19/12). Peringatan tersebut digelar sebagai upaya untuk menginternalisasikan kembali nilai-nilai perjuangan Panglima Besar Jenderal Sudirman. Kegiatan di awali dengan trasdisi peleton beranting (Tonting) Yudha Wastu Pramuka Jaya dari makodim menuju lapangan Kecamatan Purworejo. Tonting dilepas oleh Komandan Kodim 0708 Purworejo Letkol Infanteri Muchlis Gasim SH MSi. Peleton inti dari Yonif Mekanis 412 membawa 1 buah bendera lambang Kodam IV Diponegoro, 1 buah bendera corp infanteri, 1 buah tabung amanat Panglima besar Jendral Sudirman, 1 buah tabung ikrar corp infanteri, 2 pucuk senjata LE, 2 buah sangkur dan 1 tas administrasi. Sedangkan pasukan pengantar satu peleton dari kelompok Perwira menengah yang terdiri dari Kasrem, Kasi Korem, Dandim, Dankesyah, Dandenpal dan Danyonif jajaran Korem 072 Pamungkas. Selanjutnya satu peleton kelompok perwira, satu peleton Yonif 403, satu peleton Yon Armed 3, satu peleton Brimob dan satu peleton FKPPI. Baca juga Polres Temanggung Musnahkan Ribuan Botol Miras Kasrem 072 Pamungkas Kolonel Kaveleri Puji Setyono mengatakan peringatan hari infanteri ini bertujuan untuk dapat meneladani nilai nilai ketokohan, patriotisme, kepemimpinan dari Panglima Besar Jendral Sudirman. Selain itu peringatan Hari Infanteri ini juga untuk menggali nilai kejuangan, profesionalisme keprajuiritan dan sifat pantang menyerah serta nilai kemanunggalan TNI dengan rakyat yang harus terpatri dalam setiap jiwa prajurit. “Kegiatan peringatan hari infanteri ini rutin dilaksanakan dalam setiap tahunnya untuk mengenang perjuangan dan pengorbanan yang di lakukan oleh Panglima Jendral Sudirman,\" ungkapnya. Lebih lanjut Kasrem menuturkan selain kegiatan tonting juga di laksanakan penanaman pohon sebanyak 25 batang di seputaran lapangan sebagai lanjutan penanaman yang di lakukan 1500 pohon di wilayah Kecamatan Ngombol, kegiatan karya bakti dan pemberian bantuan di Pondok Pesantren Sirojut Tauhid, donor darah serta pagelaran tari dolalak massal oleh anak SD, PNS dan TNI. “Saya berharap di Hari Infanteri ini untuk kedepannya corp infanteri makin berguna bagi masyarakat, bangsa dan negara,” imbuhnya. Baca juga Jelang Nataru, Polres Purworejo Musnahkan Ribuan Botol Miras Sementara itu Imam Mutakin Pimpinan Pondok Pesantren Sirojut Tauhid mengucapkan terima kasih kepada TNI yang selama ini sudah hadir di tengah masyarakat dan pesantren dengan keberadaan TNI bisa mengayomi dan memberi kenyamanan bagi warga khususnya Kelurahan Cangkrep Lor dan umumnya masyarakat Purworejo. “Peran TNI di masyarakat sangat dekat khususnya dengan tokoh agama dalam kegiatan keagamaan maupun dalam kegiatan kewilayahan hadir melalui Babinsa,” pungkasnya.(luk)

Tags :
Kategori :

Terkait