MAGELANGEKSPRES -- Meningkatkan kreatifitas dan inovasi dengan seni lukis di atas daun bodhi. Hal ini dapat kita temui di galeri Godong Pawon, lokasinya di Dusun Brojonalan, Desa Wanurejo, Kecamatan Borobudur.
Godong Pawon berdiri 27 November 2021 dan dinamai Godong Pawon disebabkan karya lukis yang disugguhkan terbuat dari daun bodhi.
Selain itu, karena lokasinya yang sangat dekat dengan wisata Candi Pawon menjadi salah satu faktor nama itu terbentuk.
Tidak hanya menyuguhkan karya lukis yang begitu unik dan menarik, Godong Pawon juga menawarkan wisata edukasi. Yakni melukis di atas daun bodhi.
BACA JUGA:Kali Bening Magelang, Sungai Terjernih yang Konon Jadi Pemandian Tertua di Magelang
Daun bodhi dipilih karena memiliki filosofi pohon suci dari cerita tokoh Siddhartha Gautama sebagai tempat meditasi menemukan pencerahan selama 49 hari.
Pemilihan unsur Buddha ini juga erat kaitannya dengan Candi Borobudur dan Candi Pawon.
Kalian yang mau mengunjungi galeri Godong Pawon, anda akan disajikan dengan lukisan-lukisan daun bodhi yang dibingkai dengan kaca dan dipajang di dinding.
BACA JUGA:Menikmati Sunrise dan Sunset Di Tumpeng Menoreh Dengan Pemandangan 6 Gunung Sekaligus!
Ada lukisan Candi Borobudur, patung Buddha, dan sebagainya.
Lukisan yang ada di galeri ini tidak sembarangan dibikin dan harus detail dalam penggambarannya.
Karena lukisan disini memiliki maknanya masing-masing dan setiap lukisan memiliki kisah sejarah. Sebab, gambar yang dilukis bersumber dari relief di Candi Borobudur.
BACA JUGA:Cuma 5 Ribu, Kamu Bisa Menikmati Pesona Gunung Cilik Wonosobo Wisata Bak di Negeri Dongeng
Daun bodhi yang dipilih yakni daun yang masih hijau dan mulus. Sebelum bisa digunakan sebagai media Lukis, daun bodhi harus direndam selama 30 hari.
Kemudian dikeringkan. Selanjutnya, daun kering tersebut dimasukkan ke dalam air mendidih selama lima menit. Setelah itu baru diangkat dan dibersihkan lagi.