MAGELANGEKSPRES -- Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, terkenal dengan pantainya yang memukau, dan salah satu yang paling menarik adalah Pantai Timang.
Terletak di Desa Purwodadi, Kecamatan Tepus, Pantai Timang menawarkan keelokan alam yang unik dengan kombinasi pasir putih, ombak yang menggulung, dan suasana alam pedesaan yang menenangkan.
Awalnya pantai ini tidak begitu terkenal, tetapi pada tahun 2017 silam salah satu program variety show terkenal asal Korea Selatan berkunjung ke dan mengeksplor keindahan pantai ini.
Sehingga popularitas Pantai Timang mendadak meroket dan hingga saat ini sering dijadikan sebagai tempat syuting berbagai program variety show.
BACA JUGA:Inilah Pantai Watulawang, Pantai Di Gunung Kidul Dengan Batu Karang Tercantik
Lokasi dan Akses
Pantai Timang terletak di ujung selatan Gunungkidul, tepatnya sekitar 35 km dari pusat kota Yogyakarta, menjadikannya menjadi salah satu pantai terpencil di wilayah tersebut.
Meskipun demikian, keindahan pantai ini membuat para pengunjung rela menempuh perjalanan yang cukup jauh.
Akses menuju Pantai Timang bisa ditempuh dari kota Yogyakarta dengan menggunakan kendaraan pribadi atau sewa.
Jembatan Gantung sebagai Ikon Pantai Timang
Salah satu daya tarik utama Pantai Timang adalah jembatan gantung yang menghubungkan daratan dengan pulau kecil di tengah laut.
Pengalaman menyeberang dengan jembatan gantung ini memberikan sensasi petualangan yang tak terlupakan. Untuk menaiki jembatan gantung pengunjung akan dikenakan biaya sebesar Rp. 100.000 per orang.
BACA JUGA:Menikmati Keindahan Pantai Sepanjang Replika Pantai Kuta Versi Jogja!
Keindahan Alam dan Pemandangan Laut yang Mempesona
Pantai Timang dikenal dengan pemandangan alam yang memukau.