Serunya Liburan di Magelang! Bumi Perkemahan Pengarengan Cocok Jadi List One Day Trip-mu

Minggu 04-02-2024,11:30 WIB
Reporter : Selia Dwi Amara
Editor : Selia Dwi Amara
Serunya Liburan di Magelang! Bumi Perkemahan Pengarengan Cocok Jadi List One Day Trip-mu

Bumi perkemahan di lereng Gunung Sumbing tersebut menunjukkan sisi keindahan langsung di hadapan spot Camping.

BACA JUGA:Glamping di Mangli Magelang dekat Silancur Highland, Simak Tarifnya!

Akan ada view Gunung Telomoyo, Gunung Andong, Gunung Merbabu, dan Gunung Merapi yang tampil dari arah depat dengan menawan.

Sedangkan sisi belakangnya adalah Gunung Sumbing itu sendiri yang tampak hijau dengan terasering sayuran khasnya.

Disisi lain lautan awan pun kerap mengiringi sehingga lokasi ini kerap menjadi spot sunrise.

Keindahan alam ini pun dapat dinikmati langsung pada area Camping Ground, Gardu Pandang, hingga area tempat duduknya.

Sehingga bila wisatawan hendak merencanakan perjalasan wisata saat musim liburan.

Pengunjung tidak perlu khawatir dengan cuaca Magelang saat ini yang kerap dilanda hujan.

BACA JUGA:Wisata Kenangan di Lereng Merapi Museum Mini Sisa Hartaku Memori yang Membekas dari Letusan Merapi 2010

Walau hujan melanda, usainya kabut atau awan tebal akan sirna tidak lama setelahnya.

Oleh sebabnya mengunjungi disaat pagi menjadi waktu yang tepat sebelum Magelang dilanda hujan pada siang hari setelah pukul 12.00 WIB.

Namun bila hanya memiliki waktu berkunjung sesuai pukul 12.00 WIB seperti disore hari.

Maka wisatawan perlu sedikit bersabar untuk mendatangi tempat liburan asik di Kaliangkrik, Magelang ini agar kabut atau awan betul-betul hilang paling tidak 30 menit (*)

Kategori :