MAGELANGEKSPRES -- Ditutupnya Blumbang Roto untuk wisatawan bukan menjadi pertama kalinya di Magelang sebab tidak sedikit dari wisata hits lainnya yang kini telah tutup permanen.
Bahkan ada yang saat ini menjadi wisata terbengkalai akibat sepinya pengunjung yang diperparah oleh pandemi Covid19 silam.
Oleh sebab itu berikut 9 tempat viral di Magelang yang kini sudah tutup permanen.
BACA JUGA:7 Tempat Wisata di Magelang Ini Dulu Viral Sekarang Tutup Permanen
1. Blumbang Roto
Baru-baru ini papan peringatan di jalur pertanian itu menjadi himbauan keras bagi wisatawan untuk tidak berkunjung kembali.
Viral sejak 2023, Blumbang Roto yang berlokasi di Desa Adiputro, Kecamatan Kaliangkrik ini kerap direkomendasikan sebagai wisata hits Magelang dengan pemandangan lautan awan hingga pegunungan terbaiknya.
Namun resah dengan aksi wisatawan yang menghalangi jalan pertanian hingga membuang sampah sembarangan membuat papan bertuliskan "jalan pertanian bukan tempat wisata" menjadi pernyataan resmi untuk menutup area tersebut bagi wisatawan.
2. Taman Naura
Dikabarkan sudah tutup permanen, Taman Naura cocok menjadi tempat rekreasi keluarga yang memiliki spot foto menarik ala luar negeri.
Wisata Magelang ini berada di Plosogede, Kecamatan Ngluwar yang saking viralnya bahkan sempat diliput oleh berita nasional.
3. Taman Ramandanu
Sempat viral pada tahun 2018, tempat wisata ini bahkan pernah menampung hingga 8000 jumlah pengunjung.
Destinasi utamanya adalah spot foto ala negeri kincir angin Belanda dengan hamparan bunga warna-warni yang cantik.