Ditabrak Sigra, Pemotor Tewas Seketika

Ditabrak Sigra, Pemotor Tewas Seketika

MAGELANGEKSPRES.COM,PURWOREJO - Kecelakaan maut terjadi di Jalan Purworejo - Jogjakarta tepatnya di Jembatan Srapah Desa Bapangsari Kecamatan Bagelen Purworejo, Minggu (12/4) pagi. Dalam kejadian tersebut, satu orang pengendara sepeda motor tewas di lokasi kejadian. Informasi yang berhasil dihimpun Purworejo Ekspres, kecelakaan tersebut bermula saat sebuah mobil Daihatsu Sigra bernomor polisi AA 1057 RZ yang dikemudikan oleh Mukhlisin warga Dusun Sarwodadi Desa Gadingrejo Kecamatan Kepil Wonosobo melaju selatan (Jogjakarta) menuju Purworejo. Sesampai di lokasi kejadian, karena jalan agak berkelok ke kanan mobil Daihatsu Sigra berjalan melampaui garis marka dan menjorok ke kanan. Naas, dari arah berlawanan melintas sepeda motor Suzuki bernomor polisi yang dikendarai oleh Ngatijo (60) warga Karangjambu Desa Dadirejo Kecamatan Bagelen. \"Akibatnya kecelakaan tidak dapat dihindarkan. Pengemudi sepeda motor maupun mobil tak mampu menghindari tabrakan,\" kata Kanit Laka, Ipda Mustofa Satlantas Polres Purworejo saat dimintai konfirmasi awak media Minggu siang. Dijelaskannya, pengemudi sepeda motor mengalami luka cukup parah bagian kepala tepatnya pelipis sebelah kanan hingga akhirnya nyawanya tidak dapat lagi tertolong. Usai kejadian jajaran Satlantas Polres Purworejo melakukan oleh TKP dan mengevakuasi korban ke RSUD Tjitrowardojo. \"Saat ini kasus ini dalam penanganan kami untuk penyelidikan lebih lanjut,\" tambahnya. Lebih lanjut Ipda Mustofa mengimbau kepada masyarat pengguna jalan agar lebih berhati-hati saat mengendarai mobil maupun sepeda motor. Rambu-rambu yang sudah ada serta marka jalan dibuat tidak lain untuk melindungi keselamatan pengguna jalan. \"Mohon kepada masyarakat untuk senantiasa taat dan patuh kepada rambu-rambu lalu lintas demi keselamatan kita bersama serta keselamatan pengguna jalan lainnya,\" tambahnya. (luk)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: