JNE Raih Dua Penghargaan di Tengah Pandemi Covid-19
MAGELANGEKSPRES.COM,JAKARTA- Di tengah pandemic virus Corona yang berdampak pada berlangsungnya kehidupan New Normal oleh masyarakat, JNE dianugerahi 2 penghargaan bergengsi yang untuk pertama kalinya diberikan secara virtual. Penghargaan tersebut merupakan apresiasi terhadap upaya maksimal JNE dalam turut berkontribusi memerangi pandemic Covid-19 dan juga langkah JNE yang terus beroperasi untuk melayani seluruh pelanggan dalam kondisi saat ini. Pada bulan Maret lalu ketika wabah mulai merebak, JNE terus berkolaborasi dengan berbagai pihak untuk memberikan bantuan kepada paramedis mau pun masyarakat yang terdampak hingga ke titik-titik terjauh negeri ini. Oleh karena itu, penghargaan Top Corporate Social Responsibility of The Year 2020 diberikan oleh Tras N Co Indonesia dan Infobrand.id yang diterima oleh Doedi Hadji Sapoetra, Head of Marketing Communication Division pada 5 Juni 2020. Kemudian, atas kerja keras untuk terus beroperasi dan melayani seluruh pelanggan selayaknya dalam kondisi normal yang berdampak positif terhadap perekonomian, JNE pun dianugerahi Indonesia Millenial\\\'s Top Brand Award 2020 dari Warta Ekonomi. Penghargaan ini diterima oleh Hendranida Primanti, Head of Media Relations pada 19 Juni 2020.
- Feriadi selaku Presiden Direktur JNE menyampaikan, terima kasih atas penghargaan Top CSR of The Year yang diberikan kepada JNE. Penghargaan ini menjadi pendorong semangat kami untuk terus menjalankan berbagai kegiatan CSR yang dapat bermanfaat bagi masyarakat luas. \"Kondisi saat ini merupakan momentum yang tepat untuk meningkatkan kerjasama, dan berbagi serta membantu sesama, sehingga kita semua dapat melewati pandemic Covid-19,\" katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: