Jumlah Penerima Bansos Bupati Magelang Capai Ribuan, Disalurkan Dua Hari

Jumlah Penerima Bansos Bupati Magelang Capai Ribuan, Disalurkan Dua Hari

MAGELANGEKSPRES.COM,MAGELANG – Daftar penerima Bansos Bupati Kabupaten Magelang tahap I Desa Kalinegoro Kecamatan Mertoyudan tergolong banyak. Jumlahnya mencapai 1071 KK. Sesuai rencana dibagikan selama satu hari. Tetapi karena waktu tidak cukup, maka diperpanjang selama dua hari. Pembagiannya dilangsungkan di balai desa setempat. Tiap KK yang terdata menerima uang tunai Rp 200.000. Bansos tersebut akan disalurkan selama tiga tahap. Kepala Desa Kalinegoro, Hajid Mulyono mengatakan, pendistribusian bantuan tersebut digelar Rabu (17/6/2020) dan Jumat (19/6/2020). \"Dari 1071 KK bantuan diserahkan pada hari Rabu, namun pada hari itu mulai dari pukul 09.00 WIB hingga pukul 14.00 WIB, dan diperpanjang hingga pukul 15.00 WIB, baru dapat melayani 650 KK. Kemudian sisanya baru dapat didistribusikan pada Jumat (19/6/2020) hingga tuntas,\" ucap Hajid. Menurut Hajid untuk wilayah Kecamatan Mertoyudan, Desa Kalinegoro jika dibandingkan dengan Bansos yang sudah didistribusikan sebelumnya, seperti Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) hanya 155 kepala keluarga (KK). Dan paket sembako dari Bansos Provinsi Jawa Tengah, sebanyak 211 KK. \"Patut disyukuri warga dapat menerima bantuan. Meskipun hanya satu bantuan, jika warga sudah mendapat bantuan program lainnya sepeto BLT DD atau Bansos Provinsi maka tidak mendapat Bansos Bupati,\" papar Hajid. Dalam penyaluran bantuan itu, warga mematuhi protokol kesehatan, dengan memakai masker, jaga jarak, tangan disemprot hand sinitizer oleh panitia dan pemeriksaan suhu tubuh.(cha)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: