Seratusan Pegowes Asal Semarang Ikuti Nasmoco Tour de Magelang

Seratusan Pegowes Asal Semarang Ikuti Nasmoco Tour de Magelang

MAGELANG - Seratusan peserta yang terdiri dari gabungan komunitas pecinta sepeda pengguna mobil Toyota asal Semarang dan Magelang mengikuti gowes Tour de Magelang 2019 Nasmoco.

Mereka start dari Semarang sejak Sabtu (5/10) menuju Toyota Nasmoco Magelang untuk transit, lalu dilanjutkan lagi pada pagi harinya, Minggu (6/10), menuju Ketep Pass dan kembali lagi ke Semarang.

Selama menempuh perjalanan mereka tampak semangat dan senang meskipun jarak tempuh perjalanannya cukup jauh hingga lebih dari 200 an kilometer.

Salah satu peserta dari komunitas pecinta sepeda Rainbow Semarang, Endang Sanjaya mengaku bahagia mengikuti perjalanan panjang dengan menggunakan sepeda ontel ini. Meskipun cukup lelah namun ia merasa bahagia atas kebersamaannya dengan sesama pecinta sepeda lainnya.

“Kebersamaan seperti ini sudah beberapa kali kami lakukan, dan kami bahagia menjalaninya. Untuk acara gowes kali ini sangat luar biasa, Nasmoco memang hebat,” akunya.

Kendati demikian mantan Kapolda NTB itu berpesan, kepada para peserta diharap berhati-hati selama menempuh perjalanan, sekaligus jaga kesehatan, jaga keselamatan dan jaga kekompakan serta kebersamaan.

Sementara Kepala Cabang Toyota Nasmoco Magelang, Buyung Ama Unky Raharjo mengatakan, Gowes Tour de Magelang 2019 diikuti oleh beberapa komunitas sepeda, di antaranya Nasmoco Bike Lovers Semarang yang beranggotakan mantan pegawai Nasmoco dan pengguna mobil Toyota, serta komunitas sepeda Rainbow Semarang.

“Setibanya di Toyota Nasmoco Magelang mereka bergabung dengan beberapa komunitas sepeda asal Magelang untuk melanjutkan perjalanan menuju Ketep Pass. Setelah istirahat dan makan siang mereka langsung kembali lagi ke Semarang dengan melewati jalur Kopeng dan Salatiga,” terang Unky.

Tujuan dari kegiatan ini, menurut Unky, adalah untuk mempererat hubungan baik antar pecinta sepeda baik sesama komunitas dari Semarang sendiri maupun dari Magelang.

“Ini juga sebagai upaya mengenalkan bahwa Toyota juga peduli terhadap kesehatan dan Toyota juga peduli terhadap olahraga,” pungkasnya. (imr)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: