Streaming dan Prediksi Skor Timnas U-22 Indonesia vs Vietnam SEA Games 2023

Streaming dan Prediksi Skor Timnas U-22 Indonesia vs Vietnam SEA Games 2023

Selebrasi Pemain Timnas U-22 Indonesia Muhammad Ramadhan saat berhasil menjebol gawang Myanmar.-TANGKAPAN LAYAR PSSI TV-MAGELANG EKSPRES

1. Indonesia 0 - 5 Vietnam ( SEA Games 2015)

2. Indonesia 0 - 0 Vietnam ( SEA Games 2017)

3. Indonesia 1 - 2 Vietnam ( SEA Games 2019)

4. Indonesia 0 - 3 Vietnam ( SEA Games 2021)

Dapat dilihat dari hasil pertandingan Timnas Indonesia vs Vietnam pada empat edisi terakhir SEA Games, Vietnam mendominasi dengan memenangkan tiga pertandingan dan sekali imbang dengan Indonesia.

Namun setelah ditelesik lebih dalam permainan asuhan Indra Sjafri pada SEA Games tahun 2023 di Kamboja ini, Timnas U-22 Indonesia diharapkan dapat berbicara lebih ketika menghadapi Vietnam di laga semifinal nantinya.

BACA JUGA:Klasemen Sementara SEA Games 2023 Senin 8 Mei Pukul 22.40 WIB, Indonesia Digeser Thailand

Prediksi Line Up terbaik Timnas U-22 

Ernando Ari, Bagas Kafa, Rizky Ridho, Alfeandra Dewangga, Prata Arhan, Ananda Raehan, Marselino Ferdinan, Beckham Putra, Fajar Fatchurrahman, Witan Sulaeman, Ramadhan Sananta.

Rizky Ridho masih diharapkan menjadi tumpuan di lini pertahanan Timnas U-22 bersama Dewangga.

Selain itu kecerdikan dan daya jelajah tinggi trio gelandang Timnas U-22 juga diandalkan untuk menguasai permainan pada pertandingan ini dengan disuport pergerakan cepat dari Witan dan Fajar sehingga mampu memberikan suplai kepada Ramadhan Sananta.

BACA JUGA:Puspa Akhiri Paceklik Emas Pencak Silat Indonesia di SEA Games

Jika Timnas mampu menumbangkan Vietnam pada Semifinal SEA Games ini, lawan yang akan di hadapi Timnas nanti antara Thailand atau Myanmar di laga puncak.

Link Streaming Pertandingan Semifinal Indonesia VS Vietnam

Pertandingan ini sendiri akan digelar di Olympic Stadium Phnom Penh, Kamboja pada Sabtu, 13 Mei 2023 pada pukul 16.00 WIB dapat diakses di RCTI Plus atau klik link streaming. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: magelang ekspres