Siap-Siap Mulai Hari Ini Redmi Note 12 Pro akan Dijual Di Pasaran
Redmi Note 12 Pro--
MAGELANGEKSPRES.DISWAY.ID-Pada akhir bulan Maret 2023 lalu Xiaomi telah meluncurkan Redmi Note 12 Series.
Salah satu model yang diperkenalkan adalah Redmi Note 12 Pro. Nah! Informasi terbaru Redmi Note 12 Pro yang membawa dukungan kamera 108 MP tersebut akan dijual mulai 31 Mei.
Tak hanya membawa dukungan kamera 108 MP yang mampu menghasilkan foto-foto jawara dengan resolusi tinggi, Redmi Note 12 Pro juga memiliki kemampuan perekaman video 4K. Selain itu, smartphone ini juga sudah dibekali layar AMOLED dan baterai tahan lama.
Kamera utamanya itu juga ditemani dengan lensa ultra-wide 8 MP hingga 120 derajat serta kamera makro 2 MP. Dukungan kamera terakhir yang disebutkan memungkinkan hasil tangkapan dengan detail luar biasa dari jarak dekat.
Redmi Note 12 Pro juga hadir dengan kamera depan 16 MP.
BACA JUGA:Infinix Hot 30 Cuma Rp1.8 Jutaan,Soal Game Auto Rata Kanan
Dengan fitur-fitur inovatif seperti Beautify AI, portrait mode, serangkaian filter estetik yang khusus hadir di Redmi Note 12 Series, pengguna dapat mempercantik diri dalam setiap foto yang diambil dengan kamera depan, memberikan hasil yang memuaskan dan memikat.
Untuk mengabadikan momen yang lebih estetik dan praktis, Redmi Note 12 Pro hadir dengan fitur filmCamera dan ProCut yang mendorong kreativitas dalam pengambilan gambar maupun video. Dengan fitur filmCamera, pengguna dapat mengambil foto atau video berkualitas 4K dengan gaya sinematik.
Sedangkan fitur ProCut memungkinkan pengguna untuk mengedit dan memodifikasi video dengan mudah.
Redmi Note 12 Pro ditenagai oleh Snapdragon® 732G dengan fabrikasi 8nm. Ya! Ini adalah chipset yang digadang-gadang memiliki reputasi mumpuni untuk kelas mid-range yang stabil dan efisien dalam manajemen daya.
Sementara itu, dukungan baterai besar 5000 mAh dan pengisian daya turbo 67W juga membuat Redmi Note 12 Pro menjadi perangkat entertainment yang andal untuk berbagai kegiatan seperti streaming dan bermain online game serta membuat konten kekinian di media sosial.
BACA JUGA:Suzuki Meluncur Mobil Baru Pada Juni, Suzuki XL7 Hybrid kah?
Tak hanya itu, daya tarik lainnya dari Redmi Note 12 Pro juga bisa kalian temukan pada sektor tampilan. Smartphone kelas menengah ini datang dengan layar besar berukuran 6,67 inci FHD+. Panel layar yang digunakan adalah AMOLED DotDisplay dengan refresh rate 120Hz.
Punya dukungan layar seperti itu, Redmi Note 12 Pro menawarkan pengalaman visual yang lebih jernih dan tajam untuk menikmati berbagai entertainment kapanpun, dimanapun bahkan di bawah sinar matahari terik. Selain itu, smartphone ini juga dilengkapi dengan audio Dolby Atmos dan Dolby Vision.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: