Rahasia Getuk Gondok Khas Magelang bisa tahan 7 Hari Tanpa Pengawet Buatan

Rahasia Getuk Gondok Khas Magelang bisa tahan 7 Hari Tanpa Pengawet Buatan

Rahasia Getuk Gondok Khas Magelang bisa tahan 7 Hari Tanpa Pengawet Buatan-Odua Images-canva

Kios getuk ini terletak di pasar Rejowinangun, Magelang.

Getuk Gondok Hj. Sri Rahayu kini di kelola oleh penerusnya Ali Mohtar genderasi ketiga.

Keistimewaan dari getuk Gondok Hj. Sri Rahayu ini yaitu dalam proses pembuatannya tidak menggunakan pengawet buatan.

Getuk ini bisa bertahan hingga 7 hari.

BACA JUGA:10 Rekomendasi Oleh-oleh Khas Magelang yang Wajib di Bawa Pulang Selain Getuk Trio

Menurut pengelola kios kunci dari getuk bisa bertahan hingga 7 hari yaitu dari pemilihan bahan yang berkualitas dan proses pengolahannya yang masih manual.

Bahan pewarna dan pemanis alami seperti gula dan pandan.

Singkong yang digunakan merupakan jenis singkong yang berkualitas yaitu kening trengganis dan klenteng.

Pengolahan getuk gondok dimulai dari pengukusan singkong yang dapat berlangsung selama semalaman.

Setelah dikukus singkong kemudian di tumbuk dengan manual tanpa alat sehingga getuk gondok dapat tahan hingga 7 hari. 

Satu bungkus Getuk Gondok di bandrol dengan harga yang cukup murah, mulai dari Rp 10.000,-.

Peminat getuk ini bukan hanya warga magelang, tetapi kini dating dari berbagai daerah bahkan turis luar negeri.

BACA JUGA:Ini Dia! Pusat Oleh-oleh Khas Magelang

Bagi kalian yang akan atau sedang berkunjung ke magelang jangan lupa mencoba jajanan tradisional yang satu ini. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: