Depot Es Semanggi Kuliner Legendaris di Kota Magelang yang Dijamin Bikin Kangen

Depot Es Semanggi Kuliner Legendaris di Kota Magelang yang Dijamin Bikin Kangen

Depot Es Semanggi merupakan salah satu kuliner legendaris yang berada di Kota Magelang.--

MAGELANG EKSPRES Di balik pesona sejuta bunga, ternyata Kota Magelang menyimpan sejumlah kuliner legendaris, salah satunya Depot Es Semanggi.

Depot Es Semanggi merupakan satu dari sekian kuliner legendaris di Kota Magelang yang berdiri sejak tahun 1951.

Saat ini, Depot Es Semanggi dikelola oleh generasi kedua.

Awalnya, depot es ini terletak sekitar Klenteng dekat Alun-Alun Kota Magelang, namun kini berpindah di baseman Matahari Department Store Magelang, Jalan Ahmad Yani Nomor 4, Panjang, Kecamatan Magelang Tengah, Kota Magelang.

BACA JUGA:Tahu Gimbal! Kuliner Legendaris Wajib Coba di Semarang

Kamu juga dapat mengunjungi cabang lain depot es ini di Jalan Semarang – Yogyakarta No 367, Kramat Selatan, Kecamatan Magelang Utara, Kota Magelang, Jawa Tengah.

Nama Semanggi sendiri diberikan oleh pendiri awal depot es ini yang pernah bertugas dinas di daerah Jakarta.

Meskipun sudah menginjak usia 72 tahun, namun cita rasa yang khas ala zaman dulu membuat para pengunjung bernolstagia.

BACA JUGA:WOW! Ini Dia10 Kuliner Legendaris Semarang yang Wajib Dicoba

Adapun menu yang ditawarkan terdiri dari berbagai macam es, seperti es pleret, es tape, es pleret tape hingga es soda gembira.

Pengunjung dijamin tidak akan bosan karena setiap menunya menggunakan perpaduan santan dan sirup khusus buatan sendiri.

Menu utama dari depot ini tidak lain dan tidak bukan adalah es pleret.

Pleret terbuat dari adonan tepung beras yang dibentuk bulat serta bertekstur kenyal.

Segarnya es pleret terasa lebih nikmat apabila ditemani dengan gorengan yang hangat dan juga kerupuk.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: