Ini Dia 6 Wisata Candi yang Ada di Magelang selain Candi Borobudur

Ini Dia 6 Wisata Candi yang Ada di Magelang selain Candi Borobudur

Salah satu candi yang ada di Magelang yaitu Candi Mendut-@lacultureindo-screenshot instagram

MAGELANGEKSPRES—Wisata candi di Magelang tidak hanya Candi Borobudur, melainkan terdapat beberapa wisata candi lainnya.

Kebanyakan orang pasti hanya mengetahui bahwa Candi Borobudur adalah satu-satunya wisata candi di Magelang.

Hal tersebut karena Candi Borobudur sudah menjadi ikon legendaris dari Magelang dan merupakan warisan budaya yang bahkan diakui di kancah internasional, sehingga pesonanya bisa mendominasi wisata-wisata candi lainnya yang ada di Magelang.

Adapun beberapa wisata candi lainnya yang ada di Magelang selain Candi Borobudur yang tak kalah bersejarah dan unik.

Berikut 6 wisata candi yang ada di Magelang selain Candi Borobudur.

BACA JUGA:Mangut Beong Magelang, Cocok dijadikan Kuliner saat Bertamasya ke Candi Borobudur

1. Candi Pawon

Candi Pawon memiliki sejarah yang berkaitan dengan penguasa Kerajaan Mataram Kuno.

Menurut penelitian ahli filologi Belanda, J.G. de Casparis, tempat ini digunakan untuk menyimpan abu jasad Raja Indra (782-812 M), yang merupakan penguasa dari Wangsa Syailendra.

Candi Pawon kemungkinan difungsikan sebagai bentuk penghormatan terhadap Raja Indra, yang diyakini telah mencapai status Bodhisattva.

Diduga juga bahwa di dalam candi pernah berdiri Arca Bodhisattva.

Candi ini kemungkinan berperan sebagai pintu gerbang menuju Candi Borobudur.

Lokasinya terletak di Dusun Brojonalan, Kelurahan Wanurejo, Kecamatan Borobudur, Kabupaten Magelang, Provinsi Jawa Tengah.

Secara spesifik, Candi Pawon berjarak sekitar 1,75 km dari Borobudur, dan sekitar 1,15 km dari Candi Mendut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: