3 Racikan Scrub Gula Untuk Bibir Lebih sehat dan Merah Alami yang bisa Kamu Buat Sendiri di Rumah
3 Racikan Scrub Gula Untuk Bibir Lebih sehat dan Merah Alami yang bisa Kamu Buat Sendiri di Rumah-8photo-Freepik
MAGELANGEKSPRES -- Kamu ingin bibir sehat dan merah alami? Racikan scrub gula bisa kamu buat untuk mendapatkan bibir sehat dan merah alami.
Bibir sehat dan merah alami merupakan idaman semua orang. Untuk memiliki Bibir sehat dan merah alami dibutuhkan perawatan Bibir.
Perawatan dapat dilakukan dengan perawatan di klinik kecantikan ataupun secara alami yang bisa kamu buat sendiri di rumah.
Scrub bibir dengan bahan utama gula dan bahan alami pelengkap lainnya dapat kamu buat sendiri di rumah untuk mendapatkan bibir sehat dan merah alami.
BACA JUGA:6 Produk Lip Balm Terbaik Untuk Bibir Kering dan Hitam di Indomaret, Harga Dibawah 50 Ribuan
Berikut racikan scrub gula untuk bibir lebih sehat dan merah alami yang bisa kamu buat sendiri di rumah.
1. Campuran Gula dan Madu
Gula memiliki manfaat untuk menjaga kulit dari paparan sinar UV maupun toksin sehingga bermanfaat untuk menjaga warna bibir dan madu yang efektif untuk menjaga kelembaban kulit menjadikan kedua bahan tersebut sangat cocok jika disatukan menjadi scrub bibir.
Cara membuat
1. Siapkan kedua bahan utama madu dan gula serta wadah. Gula yang dipilih adalah gula pasir dan disarankan untuk memakai madu murni untuk hasil lebih maksimal
2. Selanjutnya adalah mencampurkan gula dan madu dalam wajah dengan perbandingan seimbang menyesuaikan kebutuhan lalu aduk hingga merata
3. Setelah merata kamu bisa menggunakan scrub tersebut dengan cara mengoleskan scrub gula di bibir secara merata dan menggosokan dengan arah berlawanan secara perlahan agar bibir tidak luka selama 3 - 5 menit
4. Terakhir adalah bilas bibir dan air bersih dan menggunakan pelembab agar bibir tidak kering
BACA JUGA:Lakukan 5 Hal Ini Jika Ingin Bibirmu Cerah Alami, Nomor 5 Ternyata Banyak yang Belum Tahu
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: