Nyeblak Kuy! Ini Dia 3 Tempat Nyeblak di Magelang, Ngga Kalah Enak Dari Seblak Bandung!

Nyeblak Kuy! Ini Dia 3 Tempat Nyeblak di Magelang, Ngga Kalah Enak Dari Seblak Bandung!

Nyeblak Kuy! Ini Dia 3 Tempat Nyeblak di Magelang, Ngga Kalah Enak Dari Seblak Bandung!-Sheila Andriani-Google Maps

MAGELANGEKSPRES – “Nyeblak kuy” merupakan istilah yang sedang ngetrend di kalangan anak muda. Biasanya digunakan untuk ajakan berkumpul bersama teman sambil menyantap hidangan asal Bandung yakni seblak.

Makanan dengan bahan dasar kerupuk yangdirebus ini populer di kalangan anak muda.

Tau ngga sih kenapa sajian ini disebut seblak? Konon katanya sih, seblak ini berasal dari bahasa Sunda “nyeblak” yang berarti perasaan kaget.

Pasalnya hidangan ini di tempat asalnya disajikan dengan rasa yang super pedas yang membuat lidah kaget saat menyantapnya. Rasa pedas seblak menjadi daya tarik tersendiri dari makanan ini hingga menjadi makanan yang populer.

Di Magelang sendiri terdapat banyak tempat yang khusus menjual seblak.

Mulai dari seblak asli Bandung yang didominasi rasa kencur hingga seblak dengan cita rasa lokal yang sudah disesuaikan dengan lidah Jawa. 

Ini dia rekomedasi tempat nyeblak yang dijamin ngga kalah enak dari seblak Bandung. Penasaran apa saja? Simak selengkapnya di bawah ini ya! 

BACA JUGA:Mengenal Mangut Beong, Makanan Khas Magelang Lezat dan Nikmat

1. Seblak Nowori

Seblak satu-satunya yang tidak memiliki cabang ini selalu laku keras, bahkan pengunjung rela mengantri berjam-jam untuk menyantap kerupuk yangdirebus ini.

Seblak Nowori menyajikan seblak dengan cita rasa khas Jawa yang memiliki rasa manis.

Namun, seblak yang identik dengan rasa pedas ini tetap menjadi keunggulan Seblak Nowori. Level pedas yang disajikan bisa disesuaikan sesuai keinginanmu.

Pemilik kedai selalu memasak seblak pesanan pelanggan satu persatu untuk menjaga cita rasa seblak. Tidak heran mengapa kedai sederhana yang menggelar lokasi di depan rumah pemiliknya ini selalu ramai pembeli.

Menu favorit Seblak Nowori yakni seplit (seblak, balung, ceker, telor, sayuran). Porsi yang diberikan melimpah, bisa membuatmu kenyang seharian.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: