Tempat-tempat Wisata yang Dulu Viral Kini Tinggal Kenangan

Tempat-tempat Wisata yang Dulu Viral Kini Tinggal Kenangan

Taman Sleker Asri berada di Bandongan Kabupaten Magelang, namun kini kondisinya sepi pengunjung dan terkesan kurang terurus-TANGKAPAN LAYAR-INSTAGRAM

Beberapa hari setelah kejadian tersebut, jumlah pengunjung secara perlahan mulai berkurang dan dua hari kemudian, Wonderia dilaporkan ditutup untuk waktu yang tidak ditentukan karena sedang dalam proses penyelidikan.  

Hingga saat ini, masih ada rumor dan mitos yang berkembang yang menjadi penyebab penurunan popularitas Wonderia.

BACA JUGA:Wisata Baru di Wonosobo, Taman Arboretum Kalianget Simpan Koleksi Anggrek dari Seluruh Indonesia

Rumor-rumor negatif yang tersebar membuat pengunjung enggan untuk bermain di Wonderia.

2. Taman Ramadanu Magelang

Taman Bunga Ramandanu terletak di Dusun Danurojo, Kecamatan Ngluwar, Kabupaten Magelang.

Taman Ramandanu dibuka pada bulan Ramadan tahun 2018. Nama "Ramadanu" berasal dari kata Ramadan dan Danurojo.

Pada tahun 2018, Taman Ramadanu sangat populer.

Wahana top selfie dengan latar belakang bunga dan kincir angin seperti di Negeri Belanda dapat menarik hingga 8.000 pengunjung dalam sehari.

Namun, setelah pandemi Covid-19 melanda, Taman Ramadanu ditutup sementara.

BACA JUGA:Kekeringan di Mana-mana, Shalat Istisqa'! Inilah Panduan yang Diajarkan Rasulullah

Setelah dibuka kembali, minat masyarakat untuk berkunjung ke sana semakin menurun.

Menurut informasi yang diberikan oleh pengelola Taman Ramadanu di laman Google, taman tersebut telah ditutup secara permanen.

3. Tempat wisata Papringan Magelang

Tempat wisata Papringan Magelang memiliki konsep yang unik dibandingkan dengan tempat wisata lainnya, yakni tempat wisata yang menampilkan konsep bangunan bambu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: magelang ekspres