Ikuti 4 Tips Ini Sebelum Berkunjung Ke Air Terjun Kedung Kayang, Dijamin Liburan Lebih Nyaman dan Menyenangkan
Ikuti 4 Tips Ini Sebelum Berkunjung Ke Air Terjun Kedung Kayang, Dijamin Liburan Lebih Nyaman dan Menyenangkan-Adhitya Candra Kirana-Magelang Ekspres
MAGELANGEKSPRES – Ini dia tips yang bisa kamu ikuti sebelum mengunjungi air terjun kedung kayang untuk pengalaman berkunjung yang menyenangkan.
Meskipun namanya tidak sebesar Candi Borobudur ataupun Nepal Van Java, Air Terjun Kedung Kayang merupakan salah satu wisata kebanggan Magelang.
Air terjun yang tersembunyi ini menyimpan pesona yang tak boleh dilewatkan. Di sini kamu sekaligus dapat menikmati panorama Gunung Merapi dan Merbabu.
Lokasinya berada di bawah kawasan wisata Ketep Pass, tepatnya di Dusun Ngagrong, Desa Ketep, Kecamatan Sawangan, Magelang, Jawa Tengah.
Untuk mencapai Air Terjun Kedung Kayang, kamu dapat mengikuti jalan utama Boyolali-Magelang. Akses jalan hingga area parkir dapat dilalui dengan menggunakan motor ataupun mobil.
Setelah membayar tiket masuk sebesar Rp5.000 per orang, perjalanan menuju lokasi air terjun akan dilakukan dengan berjalan kaki.
Tapi jangan khawatir, perjalanan ini akan sebanding dengan keindahan yang akan kamu temui di sana.
BACA JUGA:5 Pesona Air Terjun Kedung Kayang Magelang, Seperti Air Terjun Pribadi!
Untuk kamu yang baru pertama kali berkunjung, ada baiknya mencari tahu medan air terjun terlebih dahulu untuk mengetahui apa saja yang perlu dipersiapkan.
Nah tidak perlu khawatir, artikel ini akan memberikan tips apa saja barang yang perlu kamu bawa saat pertama kali berkunjung ke Air Terjun Kedung Kayang. Barang-barang ini nantinya akan mempermudah kamu dalam menyusuri medan air terjun.
Apa saja ? Simak selengkapnya di bawah ini!
1. Bawa sendal anti selip
Sendal anti selip biasanya berbahan dasar karet asli dengan tujuan menahan licin saat berjalan di tempat yang basah.
Barang yang satu ini sangat penting karenadi beberapa spot menuju air terjun, kamu harus melewati bebatuan berlumut.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: