5 Sayuran yang Tumbuh Subur Saat Musim Hujan, Bisa Ditanam di Pekarangan Rumah

5 Sayuran yang Tumbuh Subur Saat Musim Hujan, Bisa Ditanam di Pekarangan Rumah

5 Sayuran yang Tumbuh Subur Saat Musim Hujan, Bisa Ditanam di Pekarangan Rumah-Kampus Production-Canva

MAGELANGEKSPRES – Beberapa hari terakhir Magelang diguyur hujan setelah kemarau berkepanjangan. Ini berarti waktunya bagi kamu menanam sayuran yang tumbuh subur saat musim hujan di pekarangan rumahmu.

Ada beberapa tanaman yang menyukai kelembapan tinggi  serta akan tumbuh subur pada musim hujan, salah satunya jenis sayur mayur. Beberapa sayuran ini bisa dengan mudah kamu tanam di pekarangan rumahmu.

Menanam sayuran di rumah tentunya membawa banyak manfaat. Kamu bisa memenuhi kebutuhan nutrisi dari sayur-sayuran.

Selain itu, kamu juga bisa memastikan sayuran yang kamu konsumsi fresh dan dalam kondisi baik. Menanam sayuran di pekarang rumah juga membuat rumah menjadi lebih asri.

Berikut jenis sayuran yang tumbuh subur saat musim hujan, yang pasti sayuran ini akan sering kamu konsumsi sebagai makanan sehari-hari. Apa saja? Simak artikel ini selengkapnya!

BACA JUGA:8 Manfaat Mengonsumsi Sayur Hijau Tiap Hari, Terapkan Ini Agar Tubuh Lebih Bugar!

1. Sawi Putih

Sayuran yang cocok dipadu padankan dengan berbagai menu masakan ini ternyata tumbuh subur saat musim hujan.

Sawi putih merupakan jenis tanaman yang cukup kuat dan tidak mudah layu ketika terkena derasnya tetesan air. Selain itu, kamu tidak perlu mengeluarkan banyak biaya untuk menanam sawi putih.

2. Bayam

Musim hujan enaknya menyantap sayur bening bayam. Kabar baik, ternyata bayam adalah jenis tanaman yang cocok ditanam dengan tingkat kelembaban yang tinggi.

Curah hujan yang tinggi dapat membuat pertumbuhan bayam lebih cepat tumbuh dan juga subur. Bayam yang ditanam ketika musim hujan ini juga memiliki tahap perkembangan yang baik.

Untuk menanam bayam dibutuhkan waktu kurang lebih 6 minggu dari menabur benih hingga panen. Kamu bisa mulai menanamnya saat ini untuk dipanen bulan depan.

BACA JUGA:Macam-Macam Buah dan Sayur yang Ampuh untuk Menurunkan Kolesterol

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: